Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

MotoGP Australia 2022 - Kondisi Fisik Bukan Batasan, Marc Marquez Siap Tebar Ancaman

By Wawan Saputra - Jumat, 14 Oktober 2022 | 08:45 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada sesi press conference MotoGP Australia 2022 di Sirkuit Phillip Island, Australia, Kamis (13/10/2022)
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada sesi press conference MotoGP Australia 2022 di Sirkuit Phillip Island, Australia, Kamis (13/10/2022)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, siap menebar ancaman untuk para rivalnya pada balapan di Sirkuit Phillip Island akhir pekan nanti menyusul kondisi fisik yang semakin baik.

MotoGP Australia 2022 akan menjadi balapan keempat bagi Marc Marquez setelah memutuskan comeback pada MotoGP Aragon 2022 bulan lalu.

Dari tiga balapan yang sudah dilaluinya, Marquez tampil seperti bukan pembalap yang baru saja pulih dari cedera.

Pasalnya, Marquez berhasil meraih pole position pada MotoGP Jepang 2022 dan menyelesaikan balapan di tempat keempat.

Sementara itu pada MotoGP Thailand 2022, hasilnya tidak jauh berbeda karena Marquez berhasil menyelesaikan balapan di tempat kelima.

Meski sedikit diuntungkan dengan hujan yang turun saat balapan karena tidak menguras tenaga, Marquez mengatakan bahwa fisiknya memang sudah mulai membaik.

Pembalap yang sudah mengoleksi enam gelar Juara Dunia MotoGP tersebut menjalani sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Australia 2022 dengan cukup baik.

Marquez mencatatkan waktu 1 menit 30,897 detik setelah melakukan 18 kali putaran di Sirkuit Phillip Island pada Jumat (14/10/2022).

Pembalap yang memiliki julukan The Baby Alien tersebut menempati urutan ketujuh, Marquez terpaut 0,529 detik dari Johann Zarco yang menjadi pembalap tercepat dengan catatan waktu 1 menit 30,368 detik.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Speedweek.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Roma
35
60
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
34
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X