Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Melawan Takdir: Bagaimana Bagnaia Kalahkan Kemustahilan untuk Kangkangi Quartararo di Klasemen

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 18 Oktober 2022 | 11:04 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, untuk pertama kalinya akan menghadapi balapan sebagai pemuncak klasemen MotoGP di atas rival terbesarnya, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).
JORGE GUERRERO/AFP
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, untuk pertama kalinya akan menghadapi balapan sebagai pemuncak klasemen MotoGP di atas rival terbesarnya, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Pada balapan terkini di Australia Bagnaia menunjukkan kematangan dengan menahan diri untuk tidak mengambil risiko terlalu besar.

"Balapan saya berubah sepenuhnya ketika saya melihat papan pit mengatakan Fabio keluar dari lomba," kata Bagnaia, dilansir dari Crash.

"Target saya adalah menang. Tetapi ketika tahu Fabio gagal finis, saya hanya mencoba berlomba dengan cerdas karena sulit untuk membuat gap hari ini."

Bagnaia tak pernah benar-benar berhasil melepaskan diri dari grup. Dia kehilangan posisi pertama pada lap terakhir setelah disusul Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Marc Marquez.

Tak melihat peluang untuk melawan balik, Bagnaia dengan legawa berkompromi untuk posisi ketiga. Enam belas poin alih-alih 25 poin.

"Saya terlalu banyak melakukan kesalahan tahun ini, jadi penting untuk bertindak dengan cerdas," sambung Bagnaia.

Meski demikian, hasil di Australia setidaknya cukup untuk membawa Bagnaia mengambil alih puncak klasemen sementara dari Quartararo.

Tadinya tertinggal 91 poin, Bagnaia membalikkan situasi menjadi unggul 14 poin dari Quartararo ketika kompetisi menyisakan dua balapan.

Menurut MotoGP.com, Bagnaia melakukan kebangkitan terbesar dalam sejarah MotoGP sejak klasifikasi poin saat ini diperkenalkan pada 1993.

QUARTARARO VS BAGNAIA DALAM 9 SERI TERAKHIR
  BALAPAN Poin
GER NED GBR AUT RSM ARA JPN THA AUS
Quartararo 1 TF 8 2 5 TF 8 17 TF  
25 0 8 20 11 0 8 0 0 72
Bagnaia TF 1 1 1 1 2 TF 3 3  
0 25 25 25 25 20 0 16 16 152
Gap Poin +91 +66 +49 +44 +30 +10 +18 +2 -14 -80
*) TF = Tidak Finis           
                     

Baca Juga: Tragedi Pembalap Belanda Victor Steeman: Meregang Nyawa Saat Berada di Atas, Ibu Ikut Berpulang 2 Hari Berselang


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X