Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Denmark Open 2022 - Tampil Tanpa Ampun, Marcus/Kevin Mantap ke Perempat Final

By Wawan Saputra - Jumat, 21 Oktober 2022 | 12:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Rabu (24/8/2022).
PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Rabu (24/8/2022).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses melangkah ke perempat final Denmark Open 2022.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo bertemu dengan wakil Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall pada babak 16 besar Denmark Open 2022.

Bertanding di Jyske Bank Arena, Denmark, Kamis (20/10/2022), pasangan berjuluk Minions itu menang dua gim langsung dengan skor akhir 21-14, 21-9.

Sejak awal gim pertama, Marcus/Kevin sudah mengambil inisiatif menyerang dan mendominasi pertandingan.

Meski belum kembali ke performa terbaiknya, penampilan Marcus/Kevin sangat baik dalam menghalau serangan Dunn/Hall.

Marcus/Kevin tercatat hanya sekali tertinggal dari pasangan Dunn/Hall, sisanya mendominasi hingga akhir gim pertama.

Pada gim kedua Marcus/Kevin tampil lebih impresif dan terus menekan.

Dominasi Marcus/Kevin pada gim kedua sangat terlihat, melalui permainan cepat yang mereka peragakan sukses mencetak sembilan angka secara beruntun.

Baca Juga: Denmark Open 2022 - Jonatan Christie Jangan Ambyar Lagi, 2 Mimpi Buruk dari Lee Zii Jia Sudah Cukup

Dunn/Hall terus dibuat mati kutu oleh Marcus/Kevin hingga gim kedua berakhir dengan kemenangan The Minions.

Usai menjalani pertandingan selama 29 menit tersebut, Kevin merasa bersyukur bisa memenangi laga itu.

"Pertama-tama kita bersyukur Puji Tuhan dengan hasil yang didapat hari ini," ucap Kevin dikutip BolaSport.com dari rilis resmi PBSI, Jumat (21/10/2022).

"Kita bisa menang hari ini karena dari awal kita memang terus menekan.”

"Kita siap dari awal, dengan begitu, lawan jadi susah berkembang."

Senada dengan Kevin, Marcus juga mengatakan bahwa kemenangannya atas Dunn/Hall berkat pola permainan yang mereka kembangkan sejak awal.

"Kunci kemenangan pertandingan hari ini adalah dari awal, pola permainan yang dikembangkan adalah dengan menekan terus," ucap Marcus.

"Kita selalu siap terus dari awal permainan."

"Dengan begitu, lawan tidak diberi kesempatan berkembang permainannya, mereka selalu dalam tekanan."

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Kegagalan Tak Hancurkan Ambisi Besar Putri KW

 


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : PBSI

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X