Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Spurs Spesialis Gol Menit Akhir, Liverpool dan Chelsea Memalukan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 30 Oktober 2022 | 04:50 WIB
Rodrigo Bentancur merayakan gol kemenangan Tottenham Hotspur atas Bournemouth dalam matchday 14 Liga Inggris 2022-2023 di Vitality Stadium, Sabtu (29/10/2022).
TWITTER.COM/INSIDESPURS1
Rodrigo Bentancur merayakan gol kemenangan Tottenham Hotspur atas Bournemouth dalam matchday 14 Liga Inggris 2022-2023 di Vitality Stadium, Sabtu (29/10/2022).

BOLASPORT.COM - Tottenham Hotspur menjadi spesialis pencetak gol menit akhir di ajang Liga Inggris 2022-2023. Adapun Liverpool dan Chelsea menuai hasil memalukan pada pekan ini.

Matchday 14 Liga Inggris 2022-2023 telah digelar pada Sabtu (29/10/2022) waktu setempat.

Sebanyak delapan pertandingan langsung digelar pada hari yang sama dan menampilkan sejumlah laga menarik.

Salah satu pertandingan yang berjalan seru adalah antara Bournemouth dan Tottenham Hotspur.

Dalam laga tersebut, Tottenham Hotspur bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke kandang Bournemouth di Vitality Stadium, Sabtu (29/10/2022).

Bertindak sebagai tim tamu, Spurs langsung tertinggal 0-2 hingga babak kedua berjalan empat menit.

Dua gol Bournemouth tersebut dicetak oleh penyerang andalan mereka, yakni Kieffer Moore.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Liverpool Kalah dari Leeds United, Rekor Van Dijk di Anfield Dinodai Kompatriot Sendiri

Moore sukses memperdaya Hugo Lloris sebanyak dua kali masing-masing pada menit ke-22 dan 49.

Akan tetapi, Spurs bangkit usai tertinggal 0-2 dan terus menerus melancarkan serangan ke lini pertahanan Bournemouth.

Spurs akhirnya mampu mencetak gol pertama mereka pada menit ke-57 melalui aksi Ryan Sessegnon usai memanfaatkan umpan dari Pierre-Emile Hojbjerg.

Usai mencetak gol pertama, Spurs semakin bersemangat menggempur gawang tim tuan rumah.

Hasilnya, Ben Davies berhasil menyamakan kedudukan untuk The Lilywhites pada menit ke-73 lewat sundulannya usai memanfaatkan sepak pojok dari Ivan Perisic.

Seolah pertandingan akan berakhir imbang, Rodrigo Bentancur pun datang sebagai pahlawan bagi Spurs.

Pada menit ke-90+2, gelandang asal Uruguay itu sukses menjebol gawang Mark Travers dan memberikan kemenangan krusial bagi Spurs dengan skor 3-2.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Chelsea Babak Belur Dihajar Brighton & Hove Albion, Kekalahan Perdana bersama Graham Potter

Peluit akhir berbunyi dan Spurs berhasil mengantongi tiga poin di kandang Bournemouth.

Gol dari Bentancur itu juga sekaligus mengukuhkan reputasi Spurs sebagai tim dengan spesialisasi mencetak gol pada menit-menit akhir jelang pertandingan usai.

Menurut data dari Opta Joe yang dikutip BolaSport.com, Spurs telah empat kali mencetak gol kemenangan pada menit ke-90 di pertandingan tandang sejak awal musim 2021-2022.

Catatan itu lebih banyak dibandingkan klub Liga Inggris mana pun yang berlaga sejak musim 2021-2022.

Sementara itu di pertandingan lain, dua klub papan atas Liga Inggris, yakni Liverpool dan Chelsea, memperoleh hasil memalukan.

Chelsea dipaksa menyerah 1-4 dari Brighton and Hove Albion saat berlaga di Amex Stadium, Sabtu (29/10/2022) waktu setempat atau malam hari WIB.

Parahnya lagi, dua dari empat gol Brighton dalam laga tersebut dicetak lewat aksi bunuh diri para pemain The Blues.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Tanpa Erling Haaland, Man City Menang Tipis Lewat Gol Perekik Kevin De Bruyne dan Petik 3 Poin dari Markas Leicester City

Gol bunuh diri pertama diciptakan Ruben Loftus-Cheek pada menit ke-14, sementara yang kedua tercipta dari kaki Trevoh Chalobah pada menit ke-42,

Adapun dua gol Brighton yang lain dicetak oleh Leandro Trossard pada menit ke-5 dan Pascal Gross pada menit ke-90+2.

Satu-satunya gol Chelsea dalam pertandingan itu dicetak oleh Kai Havertz pada menit ke-48.

Para pemain Brighton & Hove Albion merayakan gol yang dicetak ke gawang Chelsea di partai pekan ke-14 Liga Inggris 2022-2023, Sabtu (29/10/2022).
GLYN KIRK
Para pemain Brighton & Hove Albion merayakan gol yang dicetak ke gawang Chelsea di partai pekan ke-14 Liga Inggris 2022-2023, Sabtu (29/10/2022).

Sementara itu, Liverpool kalah dari klub penghuni zona degradasi, Leeds United, di Stadion Anfield, Sabtu (29/10/2022) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Liverpool menyerah dengan skor tipis 1-2 dari Leeds United karena gol kemenangan yang dicetak oleh Crysencio Summerville pada menit ke-89.

The Reds juga sempet tertinggal lebih dulu pada menit ke-4 lewat gol Rodrigo Moreno usai memanfaatkan blunder fatal Joe Gomez.

Adapun satu-satunya gol Liverpool dicetak Mohamed Salah pada menit ke-14 dengan assist dari Andy Robertson.

Baca Juga: Brighton Vs Chelsea - Ketemu Mantan, Graham Potter Sudah Ditunggu 1 Rekor

Dengan hasil-hasil di atas, Spurs dan Chelsea masing-masing tetap berada di posisi ketiga dan kelima.

Sementara itu, Liverpool kembali merosot ke posisi ke-9 dengan hanya mengoleksi 16 poin dari 12 laga.

Manchester City untuk sementara mengambil alih puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023 usai menang dengan skor 1-0 atas Leicester City.

Berikut hasil Liga Inggris 2022-2023 pada matchday 14 yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Premier League, Sabtu (29/10/2022):

  • Leicester City 0-1 Manchester City (Kevin De Bruyne 49')
  • Bournemouth 2-3 Tottenham Hotspur (Kieffer Moore 22', 49'; Ryan Sessegnon 57', Ben Davies 73', Rodrigo Bentancur 90+2')
  • Brentford 1-1 Wolverhampton Wanderers (Ben Mee 50'; Ruben Neves 52')
  • Brighton and Hove Albion 4-1 Chelsea (Leandro Trossard 5', Ruben Loftus-Cheek 14'-bd, Trevoh Chalobah 42'-bd, Pascal Gross 90+2'; Kai Havertz 48')
  • Crystal Palace 1-0 Southampton (Odsonne Edouard 38')
  • Newcastle United 4-0 Aston Villa (Callum Wilson 45+6'-pen, 56', Joelinton 59', Miguel Almiron 67')
  • Fulham 0-0 Everton
  • Liverpool 1-2 Leeds United (Mohamed Salah 14'; Rodrigo Moreno 4', Crysencio Summervile 89')

Klasemen Liga Inggris:

Standings provided by Sofascore


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Premier League, Opta Joe

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X