Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

KLB PSSI Digelar Januari 2023, Pemilihan Ketua Umum dan Jajaran Exco

By Arif Setiawan - Minggu, 30 Oktober 2022 | 11:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memberikan pernyataan terkait hasil rapat Exco PSSI yang akan segera menggelar Kongres Luar Biasa (KLB).
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memberikan pernyataan terkait hasil rapat Exco PSSI yang akan segera menggelar Kongres Luar Biasa (KLB).

BOLASPORT.COM - Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI disebut bakal digelar pada bulan Januari 2023, nantinya akan ada pemilihan ketua umum baru.

Belum lama ini PSSI memastikan jika akan ada percepatan jadwal KLB.

Keputusan tersebut didapatkan usai digelarnya Exco emergency meeting pada Jumat (28/10/2022).

Mochamad Iriawan selaku Ketua Umum PSSI menjelaskan bahwa KLB dipercepat karena menghindari adanya perpecahan.

Seperti yang diketahui, sebelumnya dua tim Liga 1 2022/2023 mendesak PSSI segera menggelar KLB.

Baca Juga: Kabar Buruk Terpa Park Hang-seo dan Timnas Vietnam Jelang Piala AFF 2022, Salah Satu Pemain Bintangnya Bakal Absen

Dua tim yang dimaksud adalah Persis Solo dan Persebaya Surabaya.

"Sesuai bunyi pasal 34 ayat 2 statuta PSSI tentang kongres luar biasa, seharusnya sekurang-kurangnya 2/3 dari delegasi (voter) yang mewakili anggota PSSI mengajukan permintaan secara tertulis," kata Mochamad Iriawan, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

"Maka Exco PSSI akan memulai tahapan verifikasi untuk kemudian melaksanakan kongres luar biasa dalam jangka waktu selambatnya 3 bulan setelah proses verifikasi selesai."

"Namun Exco PSSI mempercepat kongres luar biasa pemilihan dengan memperhatikan surat yang dikirim oleh dua anggotanya."

"Dikarenakan Exco PSSI tidak ingin terjadi perpecahan di antara para anggotanya dan karena PSSI adalah mandataris yang dipilih oleh delegasi (voters) yang mewakili anggota PSSI."

"Tahapan kongres luar biasa akan kami mulai dari berkirim surat pemberitahuan kepada FIFA berisi usulah kongres."

"Surat pemberitahuan kepada FIFA tersebut akan kami sebar luaskan kepada rekan-rekan media pada hari Senin, 31 Oktober 2022," ujarnya.

Baca Juga: Mundur dari Arema FC, Gilang Juragan 99 Akui Trauma Berat dan Singgung Tanggung Jawab Moral

Sementara itu, tak berselang lama juru bicara anggota Exco PSSI, Vivin Cahyadi menyebut jika KLB rencananya digelar pada bulan Januari 2023 mendatang.

Hal ini disampaikan langsung oleh Vivin Cahyadi ketika berada di acara SAPA Indonesia Malam, Kompas TV, Sabtu (29/10/2022).

"Rencananya KLB bulan Januari (2023)," kata Vivin, dilansir BolaSport.com dari Kompas TV.

"Karena sejak diumumkan diperlukan waktu 60 hari pemberitahuan anggota PSSI," ujarnya.

Lebih lanjut, Vivin menjelaskan bahwa nantinya seluruh pengurs PSSI bakal dirombak.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, tampak sedang berhormat saat Lagu Indonesia Raya berkumandang jelang pertandingan final Liga Santri 2022 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 22 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, tampak sedang berhormat saat Lagu Indonesia Raya berkumandang jelang pertandingan final Liga Santri 2022 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 22 Oktober 2022.

Termasuk dengan pemilihan Ketua Umum baru dan mengganti jajaran Exco PSSI.

"Jadi pada KLB dilakukan, menurut proses statuta yang harus kami pegang," ucap Vivin.

"Ada tahapan KLB untuk memilih komite pemilihan dan komite banding pemilihan."

"Selanjutnya proses pemilihan ketua umum PSSI yang baru beserta seluruh jajaran Exco dimulai."

"Proses organiasai tetap berjalan seperti biasa sampai terpilihnya jajaran pengurus yang baru."

"Bukan hanya ketua umum yang baru, tetapi seluruh jajaran Exco akan direset ulang," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Kompas.tv

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X