Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

MotoGP Valencia 2022 - Rekor Bagus Bikin Marc Marquez Antusias

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 2 November 2022 | 13:15 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada balapan MotoGP Malaysia 2022, Minggu (23/10/2022)
MOTOGP.COM
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada balapan MotoGP Malaysia 2022, Minggu (23/10/2022)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, antusias dalam menatap balapan seri pamungkas MotoGP Valencia 2022 pada akhir pekan ini.

Marc Marquez akan kembali turun ke lintasan pada seri balap MotoGP Valencia yang bergulir di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia pada 4-6 November 2022.

Ini akan menjadi balapan pertama Marc Marquez di Sirkuit Ricardo Tormo sejak 2019.

Si Semut dari Cervera absen dari tiga balapan terakhir di Valencia karena cedera lengan yang melanda hingga masalah penglihatan.

Padahal Marquez punya rekor yang kuat di Valencia. Kebetulan, lintasan yang berlawanan arah jarum jam seperti di Sirkuit Ricardo Tormo adalah kesukaannya.

Salah satu penampilan terbaik tentunya adalah saat Marquez memenangi balapan terakhirnya di kelas Moto2 walau start dari posisi ke-33, paling belakang!

Sementara sepanjang kiprahnya di kelas para raja, Marquez dua kali menang di Valencia dan hampir selalu finis tiga besar.

Satu-satunya kegagalan Marquez terjadi pada 2018. Saat itu hujan deras yang mengguyur membuat Marquez gagal finis.

Wajar apabila Marquez cukup dijagokan pada balapan MotoGP Valencia kali ini.

Baca Juga: Peluang Quartararo Raih Gelar Belum Habis, Bagnaia Diminta Waspada

Kemenangan tentunya akan sangat berharga baginya dan tim dalam mempersiapkan kebangkitan pada musim 2023.

Sekadar informasi, Honda menjadi satu-satunya pabrikan yang belum pernah menang pada MotoGP 2022.

Marquez sendiri menunjukkan tren yang bagus sejak kembali pada MotoGP Aragon.

Podium kedua pada MotoGP Australia, balapan di sirkuit anti-clockwise lainnya, menjadi bukti bahwa Marquez tidak bisa disepelekan.

Marquez pun cukup percaya diri mengincar posisi depan pada balapan nanti.

"MotoGP Valencia adalah balapan terakhir dari tahun yang panjang dan sangat berbeda," kata Marquez dalam rilis resmi Honda Racing Corporation.

"Kami telah belajar pada setiap akhir pekan sejak kami kembali dan itulah tujuan kami untuk balapan kali ini."

"Saya pikir Valencia akan lebih cocok dengan motor kami daripada di Sepang, jadi mudah-mudahan kami bisa lebih dekat ke depan."

"Dahulu saya memiliki hasil yang baik di sini dan kita mendapatkan beberapa balapan yang ketat karena tata letaknya."

Baca Juga: Gara-gara Moncer Saat Paruh Kedua, Bagnaia Adalah Predator pada MotoGP 2022

Marquez juga menantikan akhir dari persaingan gelar juara. Titel di kelas Moto2 dan MotoGP masih tak bertuan hingga menuju seri terakhir.

"Bagaimanapun, saya pikir akhir pekan ini akan menarik bagi para penggemar dengan gelar Moto2 dan MotoGP yang masih dipertaruhkan," ujar Marquez.

Gelar Moto2 akan diperebutkan Augusto Fernandez (Red Bull KTM Ajo) dan Ai Ogura (Honda Team Asia) yang terpaut 9,5 poin.

Adapun trofi paling bergengsi di kelas para raja akan jatuh ke tangan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) atau Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Bagnaia kini unggul 23 poin dari Quartararo. Juga unggul dalam jumlah kemenangan (7-3), pembalap asal Turin itu hanya perlu finis di posisi ke-14.

Baca Juga: Saat Marc Marquez Balik ke Level Dewa Lagi, Skenario Kiamat MotoGP Takkan Terjadi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X