Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Real Sociedad Vs Man United - Cristiano Ronaldo Lagi-lagi Kehabisan Bensin

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Jumat, 4 November 2022 | 13:15 WIB
Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, lagi-lagi kehabisan bensin terbukti dengan kegagalannya membobol gawang Real Sociedad.
ANDER GILLENEA/AFP
Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, lagi-lagi kehabisan bensin terbukti dengan kegagalannya membobol gawang Real Sociedad.

BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, lagi-lagi kehabisan bensin. Terbukti dengan kegagalannya membobol gawang Real Sociedad.

Manchester United berhadapan dengan Real Sociedad pada matchday pemungkas di Grup E Liga Europa 2022-2023.

Bertandang ke Stadion Anoeta, Kamis (3/11/2022) atau Jumat dini hari WIB, Man United sukses menekuk Real Socidad dengan skor tipis 1-0.

Gol semata wayang The Red Devils ke gawang Txuri-urdin dicetak oleh Alejandro Garnacho pada menit ke-17.

Cristiano Ronaldo menjadi aktor penting di balik keberhasilan Garnacho membukukan gol ke gawang Sociedad.

Ya, Ronaldo merupakan sosok pemberi umpan untuk gol yang dibukukan oleh pemuda asal Argentina tersebut.

Meski mencatatkan assist, sayangnya CR7 gagal mencetak gol dan mencatatkan namanya di papan skor.

Dilansir BolaSport.com dari WhoScored, Ronaldo tercatat memiliki 2 tembakan sepanjang 90 menit bermain kontra Sociedad.

Akan tetapi, seluruh tembakan yang dilepaskan Ronaldo tak ada yang menemui sasaran alias off target.

Baca Juga: Ukir Rekor Baru di Liga Champions, Lionel Messi Masih Jadi Pelayan Terbaik Kedua setelah Cristiano Ronaldo

Ini merupakan kali kedua berturut-turut Ronaldo gagal membobol gawang Sociedad.

Dia sebelumnya juga mandul saat Man United keok 0-1 dari Sociedad di Old Trafford pada matchday pertama Liga Europa musim ini.

Artinya, Ronaldo tak bisa sekalipun mencetak gol ke gawang Sociedad sejak bergabung dengan Man United.

Ketika masih memperkuat Real Madrid, Ronaldo faktanya memiliki statistik mengerikan saat bertemu Sociedad.

Pria berpostur 187cm itu bisa mengoleksi 15 gol dari 9 pertemuan melawan Sociedad dengan balutan seragam Real Madrid.

Seluruh gol Ronaldo tercipta di ajang Liga Spanyol dari musim 2010-2011 hingga 2017-2018.

Hebatnya lagi, dia bisa mengukir dua kali hat-trick ke gawang klub asal kota San Sebastian, Spanyol, tersebut.

Sociedad pun menjadi salah satu klub Spanyol yang paling sering dibobol Ronaldo.

Baca Juga: Lionel Messi Rela Rusak Rekornya Sendiri di Liga Champions Demi Bantu Kylian Mbappe Cetak Gol

Kendati mandul pada pertemuan terakhir, Ronaldo cukup puas dengan hasil positif yang diraih Man United atas Sociedad.

Hal tersebut terungkap melalui unggahan terbaru Ronaldo melalui akun Instagram pribadinya, @Cristiano.

"Kami terus bergera dan kami terus mengejar gol kami musim ini!" tulis Ronaldo.

"Terima kasih kepada pendukung yang tidak pernah menyerah pada kami!" imbuhnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Cristiano Ronaldo (@cristiano)


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BolaSport.com, Whoscored.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X