Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

STIN Pasundan Pastikan Lolos ke Grand Final, Indomaret dan BIN Samator Masih Bersaing

By Delia Mustikasari - Kamis, 10 November 2022 | 10:45 WIB
Tim bola voli putra STIN Pasundan Bandung dipastikan lolos ke grand final Livoli Divisi Utama setelah mengungguli BIN Samator 3-1 (25-21, 25-21, 25-23, 25-22) pada laga pemuncak hari kedua final four putaran kedua di GOR Ki Mageti Magetan, Rabu (9/11/2022).
PP PBVSI
Tim bola voli putra STIN Pasundan Bandung dipastikan lolos ke grand final Livoli Divisi Utama setelah mengungguli BIN Samator 3-1 (25-21, 25-21, 25-23, 25-22) pada laga pemuncak hari kedua final four putaran kedua di GOR Ki Mageti Magetan, Rabu (9/11/2022).

BOLASPORT.COM - Tim bola voli putra, STIN Pasundan Bandung dipastikan lolos ke grand final Livoli Divisi Utama 2022.

STIN Pasundan Bandung mengungguli BIN Samator 3-1 (25-21, 25-21, 25-23, 25-22) pada laga pemuncak hari kedua final four putaran kedua Livoli Divisi Utama 2022 di GOR Ki Mageti Magetan, Rabu (9/11/2022).

Farhan Halim dkk memastikan satu tempat di grand final, Minggu (13/11/2022) mendatang itu setelah memetik empat kemenangan di final four putaran satu dan dua.

Tiga kemenangan tersebut didapat dari Berlian Bank Jateng, Indomaret, dan BIN Samator di putaran pertama. Dan putaran keduanya STIN Pasundan kalah dari Indomaret dan menang dari BIN Samator.

Baca Juga: Livoli Divosi Utama 2022 - 2 Tim Berebut 1 Tiket Final, TNI AU Segel Tempat Duluan

Tim asuhan Anwar Sadat ini masih menyisakan satu laga lagi melawan Indomaret, Kamis (10/11/2022) atau hari ini.

Namun, hasil apa pun tak memengaruhi langkah mereka ke partai puncak. STIN Pasundan, dari empat kemenangan dan satu kali kalah mengoleksi 12 poin.

"Hari ini kami bermain lebih baik dibanding lawan Indomaret, Selasa (8/11/2022) kemarin," kata pelatih STIN Pasundan, Anwar Sadat.

Hasil ini, bagi Sadat, cukup membuat kubunya berbunga. "Kami lebih tenang karena sudah lolos," ujarnya menambahkan.

Calon lawan Pasundan di final masih akan ditentukan antara Indomaret dan BIN Samator. Kedua tim itu masih memiliki peluang tampil di partai puncak.

Indomaret memiliki tiga kemenangan dan akan menghadapi STIN Pasundan pada laga terakhirnya, Kamis (10/11/2022).

Indomaret menang atas Berlian Bank Jateng 3-1 (25-19, 25-18, 22-25, 25-16), Rabu (9/11/2022).

Sementara itu, BIN Samator baru punya dua kemenangan dan akan berhadapan dengan juara bertahan Berlian Bank Jateng pada hari terakhir.

Jika Indomaret menang dari Pasundan dengan skor 3-0 atau 3-1 pada hari terakhir, maka tim milik minimarket itu dipastikan mendampingi tim asal Kota Bandung itu pada partai final.

Akan tetapi, jika Indomaret kalah 3-0 atau 3-1 dan BIN Samator menang 3-0 atau 3-1 atas Berlian Bank Jateng, tim asal Surabaya itu yang lolos.

Namun seandainya Indomaret kalah 2-3 dan Samator unggul 3-0 atau 3-1, akan dilakukan perhitungan rasio set.

Saat ini, Indomaret memiliki poin delapan dari tiga kemenangan. Sedangkan Samator memiliki poin enam dari dua kemenangan.

"Apapun kami harus menang dari Pasundan kalau mau ke final," kata pelatih Indomaret, Iwan Dedi Setiawan.

Begitu pula manajer BIN Samator, Hadi Sampurno. Dia juga bertekad meraih kemenangan dari Berlian.

"Kami berharap Indomaret kalah 1-3 atau 0-3 dari Pasundan, supaya kami punya peluang untuk lolos dengan hitungan rasio set kami dan Indomaret," ujar Hadi.

Jadwal lengkap Livoli Divisi Utama 2022, Kamis (10/11/2022).

Jam 12.00 WIB: TNI AU - Petrokimia (putri)

Jam 14.00 WIB: Kharisma - Bank Jatim (putri)

Jam 16.00 WIB: STIN Pasundan - Indomaret (putra)

Jam 18 30 WIB: BIN Samator - Berlian (putra)

Baca Juga: Jalan Terakhir Tampil di BWF World Tour Finals, Lee Zii Jia Pastikan Ikut Australian Open 2022


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : pbvsi.or.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X