Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

BREAKING NEWS - Jordi Amat dan Sandy Walsh akan Jalani Sumpah WNI pada 17 November

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 15 November 2022 | 17:28 WIB
Sandy Walsh (kiri) dan Jordi Amat (kanan) mengikuti latihan perdana timnas Indonesia.
PSSI
Sandy Walsh (kiri) dan Jordi Amat (kanan) mengikuti latihan perdana timnas Indonesia.

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSIl, Mochamad Iriawan, menjelaskan jika Jordi Amat dan Sandy Walsh akan menjalani sumpah WNI pada tanggal 17 November 2022.

Ketum PSSI menyampaikan kabar ini melalui laman Instagram pribadinya melalui unggahan pada Selasa (15/11/2022).

Dalam unggahan tersebut dia mengunggah foto kebersamaan dengan Sandy dan Jordi.

Baca Juga: Link Streaming Sabah FC vs JDT, Duel Perdana Sadil Ramdani Lawan Jordi Amat?

Mochamad Iriawan, menjelaskan jika kepastian ini disampaikan setelah Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) mengabarkan jika Jordi dan Sandy akan menjalani sumpah WNI.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo sudah memberikan Kepres terkait naturalisasi kedua pemain tersebut.

"Saya baru saja mendapatkan kabar bahwa hari kamis tanggal 17 November 2022."

"Sandy Walsh dan Jordi Amat akan disumpah oleh Kemenkumham sebagai Warga Negara Indonesia," tulis Mochamad Iriawan.

Baca Juga: Kata Pemain Slovakia dari Cagliari soal akan Lawan Timnas U-20 Indonesia: Ujian Sulit

Demi melancarkan proses ini, Jordi Amat dan Sandy Walsh diharapkan segera datang ke Indonesia.

Hal ini memastikan jika kedua pemain tersebut akan menjalani sumpah WNI secara offline.

"Untuk itu, saya telah meminta Sandy Walsh dan Jordi Amat untuk segera datang ke Indonesia," sambungnya.

Baca Juga: Singgung Piala Dunia U-20 2023, Presiden FIFA: Menyatukan Dunia Melalui Sepak Bola

Pria yang biasa disapa Iwan Bule ini berharap jika kedua pemain tersebut bisa memberikan opsi tambahan bagi Shin Tae-yong.

Mereka juga diproyeksikan akan tampil di Piala AFF 2022.

Sementara batas pendaftaran pemain untuk turnamen tersebut baru ditutup pada tanggal 20 November mendatang.

"Alhamdulillah, terimakasih kepada semua pihak yang telah memperjuangkan hal baik ini."

"Semoga dengan bergabungnya Sandy dan Jordi, akan menambah kekuatan Timnas," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Mochamad Iriawan - Iwan Bule (@mochamadiriawan84)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X