Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Seiring Dimulainya Piala Dunia 2022, Bali United Cafe Buat Acara Nonton Bareng

By alvin renaldi - Senin, 21 November 2022 | 19:30 WIB
Dekorasi Piala Dunia 2018 di Bali United Cafe.
twitter.com/BaliUtd
Dekorasi Piala Dunia 2018 di Bali United Cafe.

BOLASPORT.COM -  Bali United Cafe yang berletak di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, mengadakan acara nonton bareng dalam rangka menyambut Piala Dunia 2022 di Qatar.

Cafe tersebut merupakan salah satu bisnis milik klub bola asal Pulau Dewata tersebut.

Kegiatan nobar ini pada Minggu (20/11/2022) dilaksanakan untuk memberikan fasilitas terhadap antusiasme para pecinta bola untuk mendukung negara jagoanya.

Acara nonton bareng ini telah dilakukan untuk kedua kalinya dan menjadi tradisi Bali United Cafe semenjak Piala Dunia 2018 di Rusia. 

"Setelah edisi sebelumnya di Rusia, pada perhelatan di Qatar tahun ini."

"Bali United Cafe kembali menayangkan pertandingan Piala Dunia 2022 secara resmi."

"Jadi untuk Semeton yang ingin merasakan euforia Piala Dunia 2022 bersama teman, komunitas, keluarga, saudara, hingga pasangan dapat langsung menyaksikannya di Bali United Cafe," ujar Henni Purnandari selaku Manajer Bali United Cafe, melalui laman resmi Bali United.

Baca Juga: Winger Timnas Indonesia Dukung Ronaldo Bawa Portugal Juara Piala Dunia 2022

Pembukaan Piala Dunia 2022 sekaligus pertandingan perdana menjadi awal dari aksi 32 kontestan untuk bertarung menjadi yang terbaik.  

Piala Dunia 2022 berlangsung selama satu bulan mulai tanggal 20 November hingga 18 Desember mendatang.

Negara terbaik dari penjuru dunia akan berjuang demi membawa pulang trofi Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso Jagokan Brasil Jadi Juara Piala Dunia 2022

Untuk acara nobar ini, dalam masalah perizinan Bali United Cafe telah memegang lisensi dari Indonesia Entertainment Group (IEG) selaku pemegang resmi hak siar Piala Dunia di Indonesia.

Untuk memberikan suasana yang nyaman dan kesan yang menyenangkan bagi para pengujung acara nobar tersebut, Bali United memberikan fasilitas yang tidak main-main.

Telah disediakan layar LED raksasa, sound system yang mumpuni, hingga kapasitas kafe yang bisa menampung sebanyak 350 orang.

“Dengan beragam penawaran dan tempat yang nyaman, kami berharap mampu menjadi rumah bagi Semeton yang ingin nonton bersama dan merasakan euforia Piala Dunia 2022. "

"Sesuai dengan tagline kami yaitu ‘House of Sports’,” tutur Henny Purnandari.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Bali United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X