Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Profil Rafael Struick dan Zico Soree, Dua Pemain Spesial Rekomendasi Shin Tae-yong

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 23 November 2022 | 10:15 WIB
Pemain timnas U-20 Indonesia yakni Rafael Struick dan Zico Soree saat merayakan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Slovakia U-20 dalam laga Costa Calida Region de Murcia Football Week, di Pinatar Arena, Spanyol, Sabtu (19/11/2022).
Pemain timnas U-20 Indonesia yakni Rafael Struick dan Zico Soree saat merayakan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Slovakia U-20 dalam laga Costa Calida Region de Murcia Football Week, di Pinatar Arena, Spanyol, Sabtu (19/11/2022).

BOLASPORT.COM - Dua pemain yakni Rafael Struick dan Zico Soree menjadi pemain tambahan yang bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia di Spanyol.

Kabar bergabungnya dua pemain ini cukup mendadak karena mereka langsung meluncur ke Spanyol.

Bergabungnya Rafael dan Zico menambah kekuatan skuad Garuda Nusantara setelah kedatangan Ivar Jenner dan Justin Hubner saat TC di Turki.

Baca Juga: Pertanyakan Kebijakan Shin Tae-yong, Pelatih PSM Makassar Kritik Jadwal Padat Timnas U-20 Indonesia

Jika melihat dari pemilihan dua pemain ini, terlihat jika mereka bukan pemain yang bisa dipandang sebelah mata.

Rafael Struick tampil untuk tim divisi kedua Liga Belanda ADO Den Haag.

Musim ini dia promosi ke tim senior dan tampil dalam dua pertandingan.

Dilansir BolaSport.com dari laman Transfermart, Rafael tampil cukup meyakinkan saat berada di tim junior.

Dia mencatatkan 22 penampilan di tim ADO Den Haag U-21 dan mengoleksi 4 gol ditambah 4 assist.

Sementara pada tim U-18 AHO Den Haag, pemain berusia 19 tahun ini tampil dalam 4 pertandingan dan mencatatkan tiga gol.

Darah Indonesia Rafael didapatkan dari neneknya yang berasal dari Semarang.

Baca Juga: Tugas Shin Tae-yong Makin Berat Jika Liga 1 2022/2023 Masih Vakum

Sementara Zico Soree saat ini berstatus pemain tim junior Liga Belanda PEC Zwolle U-21.

Tampil di kompetisi khusus untuk pemain U-21, dia sudah bermain dalam lima pertandingan.

Sama seperti Rafael, karir Zico juga dirintis dari tim usia muda.

Zico mencatatkan penampilan memukau saat tampil di tim PEC Zwolle U-17.

Saat itu dia tampil dalam 18 pertandingan dan mengoleksi empat gol.

Selanjutnya di PEC Zwolle U-18 pemain kelahiran Zwolle ini bermain dalam lima pertandingan dan mengoleksi lima gol.

Zico memiliki darah Indonesia dari neneknya yang berasal dari Mojokero.

Baca Juga: Striker Andalan Persib Bandung Prediksi Bakal Tersaji El Clasico Amerika Latin pada Final Piala Dunia 2022

Rafael dan Zico bisa dibilang spesial karena dua pemain ini merupakan permintaan dari Shin Tae-yong langsung.

Pelatih asal Korea Selatan ini meminta tambahan dua pemain untuk bergabung dengan timnas U-20 Indonesia pada TC di Spanyol.

Permintaan ini cukup mendadak langsung diurus oleh Hamdan Hamedan yang merupakan perwakilan PSSI untuk pemain naturalisasi.

“Jadi hari Sabtu, 12 November 2022 pelatih Shin meminta kepada Ketum untuk mendatangkan dua pemain tambahan untuk trial.”

“Saya meeting dengan Zico Sabtu malam dan dia langsung berkenan."

“Sementara meeting dengan Rafael dan keluarganya dilakukan hari Selasa jam 1 malam. Dia pun siap ikut trial,” ungkap Hamdan Hamedan.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Instagram, Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X