Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF 2022 - Shin Tae-yong Ingin Timnas Indonesia Juara Demi Hapus Kesedihan Tragedi Kanjuruhan

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 29 November 2022 | 07:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membidik gelar juara Piala AFF 2022 demi menghapus kesedihan Tragedi Kanjuruhan.

Shin Tae-yong merasa dirinya turut bertanggungjawab atas insiden kemanusiaan yang terjadi seusai laga Arema FC vs Persebaya.

Tragedi Kanjuruhan menjadi peristiwa kelam sepanjang sejarah sepak bola Indonesia.

Peristiwa yang terjadi di Stadion Kanjuruhan itu merenggut 135 nyawa dan mengakibatkan ratusan lainnya luka-luka.

Imbasnya, kompetisi sepak bola Tanah Air pun terhenti selama hampir dua dan belum ada titik terang kapan digulirkan kembali.

Baca Juga: Keputusan Lanjutan Liga 1 2022-2023 Bergulir Tinggal Sekali Rakor

Oleh karenanya, Shin Tae-yong ingin mempersembahkan gelar juara Piala AFF untuk membangkitkan sepak bola Indonesia.

"Saya merasa harus bertanggung jawab atas kesedihan pada masyarakat dalam tragedi Kanjuruhan jadi juara Timnas pada Piala AFF," kata Shin Tae-yong dikutip dari Tribun Bali.

Untuk mewujudkan trofi perdana di turnamen bergengsi sekawasan ASEAN, Shin Tae-yong mulai mempersiapkan segala aspek timnas Indonesia.

Juru taktik asal Korea Selatan ini memanggil sebanyak 28 pemain dalam pemusatan latihan timnas Indonesia.

TC timnas Indonesia dimulai hari ini, Senin (28/11/2022) di Lapangan Purnama, Gianyar, Bali.

Sebagian pemain belum terlihat pada latihan kali ini seperti Elkan Baggot, Egy Maulana Vikri, dan Witan Sulaeman.

Begitu pula dua pemain naturalisasi baru timnas Indonesia, Sandy Walsh dan Jordi Amat.

Sandy Walsh diketahui sedang dalam perjalanan dari Belgia menuju ke Indonesia pada Minggu (27/11/2022).

Sementara Jordi Amat masih memiliki agenda bersama Johor Darul Takzim menjamu Borussia Dortmund.

Baca Juga: Latihan Perdana Timnas Indonesia Diguyur Gerimis, Saddil Ramdani dan Pratama Arhan Sudah Gabung

Meski begitu, terdapat beberapa pemain yang bermain di luar negeri lainnya yang sudah merapat seperti Pratama Arhan dan Saddil Ramdani.

Selain itu, beberapa pemain langganan juga sudah tampak diantaranya Nadeo Argawinata, Fachruddin Aryanto, Ricky Kambuaya, Rizky Rodho hingga Marc Klok.

Shin Tae-yong menjelaskan, pemusatan latihan akan difokuskan untuk mengembalikan kondisi fisik pemain.

Hal ini mengingat mereka sudah dua bulan lamanya tidak merasakan atmosfer kompetisi.

"Selama dua bulan tidak ada TC untuk senior, jadi hari ini kami berkumpul dan fokus untuk meningkatkan fisik dasar para pemain," ujar Shin Tae-yong.

Piala AFF 2022 sendiri bakal berlangsung pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.

Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2022 bersama juara bertahan Thailand, Filipina, Kamboja dan Brunei Darussalam.

Shin Tae-yong dan pasukannya akan memulai kiprah mereka dengan menghadapi Kamboja pada 23 Desember mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X