Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Aji Santoso Beri Saran Shin Tae-yong Izinkan Pemain Timnas Indonesia Main di Liga 1

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 7 Desember 2022 | 06:00 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso dalam jumpa pers jelang laga melawan Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (19/6/2022).
Persebaya
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso dalam jumpa pers jelang laga melawan Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (19/6/2022).

 

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menyarankan agar para pemain timnas Indonesia bisa dikembalikan ke klub masing-masing untuk berlaga di lanjutan Liga 1 2022/2023.

Ini sebagai bentuk keresahan Aji Santoso karena dirinya selalu kesulitan menurunkan skuad Persebaya dengan formasi lengkap.

Padahal, Aji Santoso sedang berupaya memberbaiki posisi di klasemen sementara yang masih tertahan di papan tengah.

Pada lanjutan putaran pertama ini, Persebaya dihadapkan enam pertandingan cukup berat.

Baca Juga: Jelang Lawan Persib, Keluar dari Zona Degradasi Jadi Motivasi Persik Kediri

Dua di antaranya bakal menghadapi lawan tangguh, yakni Persib Bandung dan Persija Jakarta.

Namun sayangnya, Aji Santoso harus ditinggal dua pilar kunci karena pemanggilan timnas Indonesia.

Kedua pemain Persebaya tersebut adalah Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho.

Terkhusus Marselino, pemain berusia 17 baru mencatatkan lima penampilan di Liga 1 musim ini.

Selain cedera di awal musim, dia absen membela Persebaya karena sibuk bersama timnas.

Aji Santoso pun mengeluhkan bahwa timnya nyaris tidak turun dengan skuad lengkap sepanjang 12 pertandingan Liga 1 musim ini.

Ia menyebut Persebaya baru sekali tampil dengan kekuatan penuh, tepatnya saat bertamu ke markas Arema FC.

"Tim saya ini mulai dari awal sampai pekan ke-12 baru sekali full team, yaitu lawan Arema, sebelumnya sama sekali tidak pernah full team," ujar Aji Santoso.

"Sekarang tereduksi lagi kekuatan kami dengan Ridho dan Marsel ke tim nasional," kata pelatih asal Malang itu.

Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho dipastikan tidak memperkuat Persebaya hingga putaran putaran pertama Liga 1 berakhir.

Keduanya masuk proyeksi pelatih Shin Tae-yong bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2022 mendatang.

Piala AFF 2022 sendiri baru akan digelar 14 hari ke depan, tepatnya pada Jumat 23 Desember 2022.

Mengingat turnamen tersebut masih cukup lama, Aji Santoso menyarankan agar Marselino dan Ridho serta pemain timnas lainnya dipulangkan terlebih dahulu.

Dengan demikian, para pemain bisa mengasah kemampuan mereka di kompetisi sehingga membuat timnas Indonesia lebih berkualitas.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022-2023 - Duet Messi-Ryo Ngeri, Persis Solo Lumat RANS Nusantara FC 6-1

"Dengan kehadiran pemain-pemain timnas, kompetisi akan lebih berkualitas, begitu pula dengan tim nasional," ujar Aji Santoso.

"Para pemain timnas bisa bergabung ke klub, karena tidak hanya Persebaya ya, banyak tim yang memiliki pemain timnas tapi kalau di kompetisi tidak bisa digunakan kan sayang."

Oleh karena itu, Aji Santoso berharap agar pemain diberikan izin kembali ke klub di sela-sela pemusatan latihan.

"Nah, ini sebenarnya ada jalan keluar, yaitu memberi kesempatan main untuk pulang H-1 atau H-2, kecuali turnamennya timnas sudah dekat satu minggu tapi kalau jaraknya masih sebulan, dua bulan, itu lebih bijaksana untuk bisa bergabung ke klub," kata Aji Santoso.

"Sebab para pemain bisa meningkatkan kualitas mereka melalui kompetisi," ujar pelatih berlisensi AFC Pro ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X