Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PIALA DUNIA 2022 - 5 Alasan Mengapa Prancis akan Kesulitan Hadapi Maroko

By Khasan Rochmad - Rabu, 14 Desember 2022 | 21:15 WIB
Achraf Hakimi (2) cetak penalti Panenka dalam duel timnas Maroko vs Spanyol di babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Education City Stadium (6/12/2022).
JAVIER SORIANO/AFP
Achraf Hakimi (2) cetak penalti Panenka dalam duel timnas Maroko vs Spanyol di babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Education City Stadium (6/12/2022).

BOLASPORT.COM - Lima alasan mengapa timnas Prancis akan kesulitan ketika menghadapi timnas Maroko pada semifinal Piala Dunia 2022.

Juara bertahan Piala Dunia, timnas Prancis, akan ditantang oleh kuda hitam asal Benua Afrika, yakni timnas Maroko.

Bentrokan tersebut bakal berlangsung di Al Bayt Stadium, Rabu (14/12/2022) malam waktu setempat atau Kamis dini hari pukul 02.00 WIB.

Timnas Maroko yang tampil sensasional di Piala Dunia 2022 berambisi untuk mencetak sejarah baru bagi Afrika dengan meneruskan momentum melaju ke final.

Demi mewujudkan hal tersebut Maroko harus bertarung mati-matian dengan mengalahkan Prancis.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Pelatih Kroasia Curigai Gol Pertama Argentina

Meski Prancis difavoritkan memenangi laga sebab kualitas skuad yang ada, tetapi ada lima alasan mengapa Kylian Mbappe dkk. patut waspada terhadap timnas Maroko.

Dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda, berikut lima alasan mengapa timnas Prancis akan kesulitan melawan Maroko di semifinal Piala Dunia 2022.

1. Maroko adalah pembunuh para raksasa

Para pemain timnas Maroko merayakan kemenangan atas timnas Spanyol pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Education City Stadium, Selasa (6/12/2022).
TWITTER.COM/BLEACHERREPORT
Para pemain timnas Maroko merayakan kemenangan atas timnas Spanyol pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Education City Stadium, Selasa (6/12/2022).

Status tersebut memang bukan main-main diberikan kepada tim berjulukan Singa Atlas ini.

Belgia, Spanyol, dan Portugal adalah fakta betapa kejamnya Maroko memulangkan ketiganya yang merupakan kandidat juara.

Prancis harus berhati-hati apabila tak ingin menjadi korban selanjutnya bagi Hakim Ziyech dan kolega.

2. Kokohnya pertahanan Maroko

Kiper timnas Maroko, Yassine Bounou, melakukan penyelamatan dalam laga perempat final Piala Dunia 2022 kontra timnas Portugal di Stadion Education City, Sabtu (10/12/2022).
KARIM JAAFAR/AFP
Kiper timnas Maroko, Yassine Bounou, melakukan penyelamatan dalam laga perempat final Piala Dunia 2022 kontra timnas Portugal di Stadion Education City, Sabtu (10/12/2022).

Sejauh ini, Maroko adalah satu-satunya tim yang belum kebobolan dari gol yang dicetak oleh pemain lawan.

Satu-satunya gawang Maroko kecolongan justru datang dari gol bunuh dari yang dicetak oleh Nayef Aguerd dalam kemenangan melawan Kanada 2-1 di fase grup.

Kokohnya Yassine Bounou di bawah mistar gawang menjadi pembeda sekaligus penyelamat Maroko di kala momen-momen krusial lewat penyelamatannnya.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Argentina Lolos ke Final, Lionel Messi Ternyata Sudah Tahu Celah Kroasia Sebelum Laga

3. Lini serang Maroko sedang on fire

Youssef En-Nesyri merayakan gol dalam duel timnas Maroko vs Portugal pada perempat final Piala Dunia 2022 di Al Thumama, Doha (10/12/2022).
PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP
Youssef En-Nesyri merayakan gol dalam duel timnas Maroko vs Portugal pada perempat final Piala Dunia 2022 di Al Thumama, Doha (10/12/2022).

Selain lini pertahanan, para penyerang dari Maroko juga harus diberikan perhatian secara merata.

Hakim Ziyech, yang menjadi sorotan, bukanlah yang utama jika ingin meredam ketajaman Maroko.

Pemain seperti Youssef En-Nesyri, Yahia Attiyat-Allah hingga Sofiane Boufal juga harus diwaspadai.

4. Ketangguhan para gelandang Maroko

Selebrasi para pemain timnas Maroko usai mengalahkan timnas Belgia pada partai kedua Grup F Piala Dunia 2022, Minggu (27/11/2022).
TWITTER.COM/SQUAWKA
Selebrasi para pemain timnas Maroko usai mengalahkan timnas Belgia pada partai kedua Grup F Piala Dunia 2022, Minggu (27/11/2022).

Sofyan Amrabat, Selim Amallah, dan Azzedine Ounahi adalah sosok kunci berjalannya strategi pelatih Walid Regragui.

Ketiganya mampu menjadi penghubung yang baik antara lini belakang dan lini penyerangan tim.

Ditambah lagi, pengalaman mereka bakal dihadapkan oleh Prancis yang berisikan para pemain muda.

Hal ini bisa menjadi keuntungan tersendiri bagi Maroko dalam meredam aliran bola Prancis dari lini tengah.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Kehebatan Lionel Messi Belum Berhenti, 4 Rekor Baru Sudah Menanti di Final

5. Keakraban Kylian Mbappe dan Achraf Hakimi sebagai rekan klub menguntungkan Maroko

Selebrasi dua pemain Paris Saint-Germain, Achraf Hakimi dan Kylian Mbappe
TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Selebrasi dua pemain Paris Saint-Germain, Achraf Hakimi dan Kylian Mbappe

Duel sorotan lain yang akan menjadi sajina menarik adalah berduelnya dua sahabat akrab, yakni Kylian Mbappe dan Achraf Hakimi.

Kylian Mbappe sebagai winger kiri Prancis, sudah barang tentu akan menghadapi Achraf Hakimi yang mengisi pos bek kanan Maroko.

Keduanya bermain bersama di Paris Saint-Germain dan ini akan menguntungkan bagi Maroko yang bisa memanfaatkan hubungan Hakimi dan Mbappe.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X