Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rehat dari Ring Tinju, Anthony Joshua Bakal Tampil Lagi usai Ketemu Pelatih Baru

By Muhamad Husein - Kamis, 15 Desember 2022 | 23:45 WIB
Petinju kelas berat, Anthony Joshua.
TWITTER.COM/ANTHONYJOSHUA
Petinju kelas berat, Anthony Joshua.

BOLASPORT.COM - Mantan juara kelas berat, Anthony Joshua dipastikan tak akan turun dalam laga apapun sebelum mendapatkan pelatih baru.

Anthony Joshua sudah dua kali berpisah dengan pelatih dalam dua laga melawan Oleksandr Usyk.

Pelatih pertama yang harus berpisah adalah Robert McCracken yang sudah bekerja cukup lama dengan Anthony Joshua.

Namun kekalahan duel pertama Joshua dari Oleksandr Usyk membuat keduanya berpisah.

Setelah itu Joshua yang mempersiapkan diri dalam duel ulang melawan petinju asal Ukraina tersebut langsung menggandeng pelatih baru.

Baca Juga: Belum Juga Balik ke Oktagon, Conor McGregor Masuk Bidikan Manny Pacquiao

Pelatih tersebut adalah Robert Garcia yang sejatinya baru pertama kali menangani petinju kelas berat seperti Joshua.

Upaya Garcia dalam membawa Joshua merebut kembali gelar yang hilang kemudian gagal total.

Usyk dalam duel ulang kembali meraih kemenangan atas Joshua. Nasib Garcia lalu terdepak dari kursi pelatih petinju asal Inggris tersebut.

Joshua kini sedang mencari kemitraan baru dengan pelatih yang benar-benar bisa membawanya berjaya lagi.

Promotor Joshua, Eddie Hearn, sejatinya ingin sang petinju bisa tampil melawan mantan juara kelas berat WBC, Deontay Wilder.

Namun tampaknya laga tersebut tak akan terjadi karena fokus saat ini Joshua hanya ingin mencari pelatih baru.

Setelah pencarian, Joshua akan melanjutkan masuk kamp pelatihan sebelum akhirnya baru memilih penantang yang ingin dihadapinya.

"Jalur komunikasi saya dengan Shelly (Finkel manajer Wilder) sangat baik," ungkap Hearn dikutip BolaSport.com dari Boxingscene.com.

"Kami telah banyak berbincang dan mengobrol. Hingga tim pelatihan bisa dikonfirmasi AJ, kami belum bisa menentukan lawan."

"Karena kami ingin mendapatkan masukkan dari pelatih. Jadi sekali lagi kami memiliki tiga hingga empat orang untuk diajak bicara dalam membuat langkah bersama."

"Kami harus memastikan tim pelatihan nyaman dengan itu. Ini rencana kami dalam beberapa pekan ke depan."

"Dia (Joshua) siap masuk kamp pelatihan, memutuskan apa yang perlu ditambah, dibawa, dan dipersiapkan."

"Setelah itu baru kita bisa mengkonfirmasi lawan, karena kami ingin tim pelatih juga memilih lawan."

Baca Juga: Tekad Joshua Hamilton, Tinju Indonesia Siap-siap Naik Kelas di Asia


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Boxingscene.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X