Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tambahan Modal Bagus Odekta Elvina Naibaho Jelang SEA Games 2023

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 19 Desember 2022 | 16:30 WIB
Pelari Indonesia, Odekta Elvina Naibaho, merayakan kemenangannya pada lomba marathon putri SEA Games 2021 di Stadion MyDinh, Hano,  Vietnam, 19 Mei 2022.
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGORHO
Pelari Indonesia, Odekta Elvina Naibaho, merayakan kemenangannya pada lomba marathon putri SEA Games 2021 di Stadion MyDinh, Hano, Vietnam, 19 Mei 2022.

BOLASPORT.COM - Pelari maraton Indonesia, Odekta Elvina Naibaho, kembali mendapat tambahan modal yang bagus dalam persiapan menuju SEA Games 2023 di Kamboja.

Odekta Elvina Naibaho berhasil keluar sebagai juara dalam lomba maraton Semarang 10K di Semarang, Jawa Tengah, Minggu (18/12/2022).

Atlet peraih emas pada SEA Games 2021 Vietnam itu mencatatkan waktu 35 menit 05,3 detik.

Catatan waktu tersebut sekaligus memperbaiki rekor Odekta dari ajang yang sama pada 2019 dengan 36 menit 49 detik.

Odekta yang merupakan personel Deputi-II BIN finis terdepan di Semarang 10K, mengalahkan Triyaningsih yang berada di posisi kedua dengan catatan waktu 40 menit 15,3 detik.

Baca Juga: Dulu Ngidam Hajar Messi karena Drama Jersey, Canelo Alvarez Beri Respons Usai Argentina Juara Piala Dunia 2022

Odekta menunjukkan peningkatan performa yang berkelanjutan setelah sebelumnya juga menjadi juara pada Jakarta Marathon 2022, Multatuli Marathon 2022, dan Thailand Open Track and Field Championship 2022.

Tiga kejuaraan ini menjadi tryout pertama timnas atletik Indonesia menuju SEA Games Kamboja.

Odekta mengatakan pencapaian yang telah diraih selama tahun ini tak lepas dari berbagai fasilitas dan dukungan Porbin yang memotivasi untuk terus berprestasi bahkan memecahkan rekornya sendiri.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Antara.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X