Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pesan Charles Oliveira untuk Raja UFC, 1 Skenario untuk Kalahkan Islam Makhachev

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 29 Desember 2022 | 15:30 WIB
Islam Makhachev melepaskan pukulan ke arah Charles Oliveira dalam pertarungan gelar kelas ringan pada UFC 280 di Etihad Arena, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, 22 Oktober 2022.
GIUSEPPE CACACE/AFP
Islam Makhachev melepaskan pukulan ke arah Charles Oliveira dalam pertarungan gelar kelas ringan pada UFC 280 di Etihad Arena, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, 22 Oktober 2022.

BOLASPORT.COM - Mantan juara kelas ringan UFC, Charles Oliveira, memberikan satu skenario kepada Alexander Volkanovski yang akan melawan Islam Makhachev.

Alexander Volkanovski dan Islam Makhachev akan berbagi arena tarung pada hajatan UFC 284 yang akan bergulir di RAC Arena, Perth, Australia, bulan Februari 2023 mendatang.

Banyak pihak menyebutkan bahwa Islam Makhachev akan keluar sebagai pemenang dalam pertandingan tersebut.

Kualitas Makhachev sudah tak bisa diragukan lagi yang unggul dalam pertarungan di bawah dan tangguh dalam pertarungan berdiri atau stand fighting.

Sebagai petarung yang pernah dikalahkan Makhachev, Oliveira membagikan pengalamanya kepada Volkanovski.

 

Baca Juga: Dustin Poirier Dipandang Bisa Sulitkan Islam Makhachev di Oktagon

Petarung berjuluk Do Bronx itu gagal dalam upayanya untuk merebut kembali sabuk emasnya pada melawan Islam Makhachev pada UFC 280.

Saat itu Makhachev mampu mendikte jalannya pertarungan dan mendominasi Oliveira pada ronde pertama sebelum menjatuhkannya dengan hook kiri dan menyelesaikan lewat kuncian arm triangle choke.

Dengan pengalaman tersebut, Oliveira merinci satu-satunya skenario di mana Volkanovski berpeluang dapat menggagalkan laju impresif jawara asal Dagestan itu.

Volkanovski mengusung misi untuk menjadi petarung kelima dalam sejarah UFC yang secara bersamaan memegang dua gelar di UFC 284

Walaupun Oliveira merasa bahwa Makhachev memang lebih diunggulkan untuk memenangkan pertandingan tersebut.

Oliveira memiliki pandangan tersendiri dengan menyebutkan bahwa Volkanovski memiliki peluang untuk menang.

Dalam wawancara kepada podcast media Brasil, Super Lutas. Oliviera menjabarkan sebuah skenario dimana Volkanovski dapat unggul.

Baca Juga: Usai Lawan Youtuber, Manny Pacquiao Berpeluang Naik Ring Lagi

Oliveira menjelaskan bahwa Volkanovski memiliki kesempatan untuk menang jika dia bisa menahan Makhachev agar tidak menjatuhkannya.

"Mereka adalah dua petarung hebat. Alex adalah petarung yang mampu mempertahankan takedown dengan baik," kata Oliveira dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Dia memukul dan menendang dengan sangat keras."

"Di sisi lain, Islam memiliki takedown yang sangat bagus. Saat ia membuat anda terjatuh, ia akan menekan," ujar Oliveira.

"Saya kira Islam menang."

"Tapi jika Volkanovski bertahan dari takedown pada ronde pertama dan memanfaatkan tangannya," kata Oliveira sambil menggelengkan kepala tanda setuju bahwa Volkanovski memiliki kesempatan.

.Baca Juga: Dihabisi Islam Makhachev, Charles Oliveira Ogah Tampil pada UFC 283


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Sportskeeda.com, Superlutas.com.br

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X