Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mikel Arteta Pastikan Arsenal Siap Lakoni 3 Big Match Beruntun

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 1 Januari 2023 | 06:20 WIB
Winger Arsenal, Bukayo Saka, merayakan gol ke gawang Brighton and Hove Albion dalam laga Liga Inggris di Stadion Amex, Sabtu (31/12/2022).
GLYN KIRK/AFP
Winger Arsenal, Bukayo Saka, merayakan gol ke gawang Brighton and Hove Albion dalam laga Liga Inggris di Stadion Amex, Sabtu (31/12/2022).

BOLASPORT.COM - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengatakan timnya sudah siap menjalani tiga pertandingan big match secara beruntun di Liga Inggris musim 2022-2023 sepanjang Januari. 

Arsenal masih langgeng menempati puncak klasemen Liga Inggris musim 2022-2023 setelah bersua Brighton and Hove Albion, Sabtu (31/12/2022) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB. 

The Gunners menang 4-2 pada pertandingan di Stadion Amex itu. 

Winger Arsenal, Bukayo Saka, hanya butuh 66 detik untuk membawa Arsenal unggul 1-0. 

The Gunners semakin berada di atas angin berkat gol Martin Odegaard pada menit ke-39. 

Skor 2-0 tidak berubah hingga turun minum.

Arsenal meneruskan dominasi mereka pada babak kedua, tepatnya menit ke-47, setelah Eddie Nketiah membuat jarak skor semakin menjauh. 

Brighton sedikit bernapas lega setelah Kaoru Mitoma menciptakan gol pada menit ke-65. 

Arsenal merespons via gol Gabriel Martinelli pada menit ke-71.

Namun, Brighton kembali menunjukkan perlawanan pada menit ke-77 lewat gol Evan Ferguson. 

Skor 4-2 untuk Arsenal bertahan sampai pertandingan selesai. 

Tambahan tiga poin membuat Arsenal masih bertahan di puncak klasemen Liga Inggris dengan 43 poin. 

Skuad asuhan Mikel Arteta unggul tujuh angka atas Man City yang mengikuti di urutan kedua. 

Kesolidan Arsenal akan diuji oleh tiga pertandingan beruntun pada Januari 2023. 

Arsenal akan menghadapi tim peringkat ketiga, Newcastle United, pada Selasa (3/1/2023), lalu melakoni Derbi London Utara versus Tottenham Hotspur pada Minggu (15/1/2023). 

Setelah itu, Arsenal menjamu Manchester United pada 22 Januari 2023. 

Bukayo Saka dkk juga masih harus meladeni Oxford United di Piala FA pada Senin (9/1/2023). 

Mikel Arteta memastikan timnya sudah siap melakoni laga padat dan deretan pertandingan yang berat tersebut. 

“Sekarang Arsenal harus kembali fokus. Kami harus meninjau laga versus Brighton. Ada banyak hal yang kami lakukan dengan bagus dan ada yang harus diperbaiki di pertandingan berikutnya,” kata Arteta seperti dikutip BolaSport.com dari London Evening Standard.

Arsenal perlu mengambil energi dan momentum ini. Kami akan bermain di Emirates melawan Newcastle dan pertandingan nanti akan istimewa dan patut ditunggu,” ucap Arteta lagi.  

Kemenangan Arsenal atas Brighton terjadi di hari yang sama dengan pesaing terdekat mereka, Manchester City, ditahan imbang 1-1 oleh Everton di Stadion Etihad. 

Namun, Arteta mengatakan hasil Man City bukan satu-satunya hal yang memotivasi Arsenal untuk menang. 

“Tentu setiap tim harus melihat semua hasil di liga. Kami tahu hasil yang didapatkan Manchester City, tetapi Arsenal harus fokus dengan yang kami lakukan, yaitu bermain melawan tim yang sulit dan meraih kemenangan," ucap Arteta.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Manchester City Tertahan, Arsenal Lewati Hujan Setengah Lusin Gol untuk Menjauh

“Para pemain Arsenal tahu kesuksesan tim tergantung dari yang kami lakukan. Arsenal ingin terus berkembang sebagai tim, bermain lebih bagus, dan mendominasi area lain.”

“Sama seperti saat melawan Brighton ketika kami harus menderita dan kesulitan, dan Arsenal ingin bisa mengatur jalannya laga,” ujar Arteta melanjutkan.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Standard.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X