Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF 2022 - Tak Hanya Penyerang, Bek Vietnam Juga Kerap Bobol Gawang Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 5 Januari 2023 | 23:00 WIB
Sejumlah pemain timnas Vietnam tampak sedang berlatih jelang bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 5 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Sejumlah pemain timnas Vietnam tampak sedang berlatih jelang bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 5 Januari 2023.

BOLASPORT.COM - Pemain bertahan Vietnam yang dibawa Park Hang-seo punya catatan bagus soal mencetak gol kala berhadapan dengan timnas Indonesia.

Park Hang-seo menyertakan sejumlah nama-nama senior di skuat timnas Vietnam pada Piala AFF 2022.

Pilihan tersebut tak terbatas di lini pertahanan yang lebih banyak mengandalkan para pemain senior.

Tak ada pemain timnas Vietnam saat ini di lini belakang yang tampil kurang dari 30 caps.

Mereka adalah Do Duy Manh, Bui Tien Dung, Doan Van Hau, Nguyen Phong Hong Duy, Vu Van Thanh, dan Que Ngoc Hai.

Ternyata tak hanya penyerang yang jadi momok mematikan Vietnam kala bertemu timnas Indonesia.

Sejumlah pemain belakang timnas Vietnam juga patut jadi perhatian tersendiri bagi pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Pasalnya, dari 10 pemain yang dibawa Park Hang-seo di barisan belakang, ada tiga yang pernah membobol gawang timnas Indonesia.

Sementara dari 23 pemain yang ada di timnas Vietnam, ada tujuh pemain yang pernah mencetak gol ke gawang skuad Garuda.

Artinya lebih dari 50 persen penyumbang gol Vietnam ke gawang timnas Indonesia dihasilkan oleh para pemain belakang.

Baca Juga: Pengamanan Timnas Vietnam di SUGBK Diperketat, Jalur Bus Kedatangan Disterilisasi?

Statistik tersebut mengindikasikan pemain-pemain bertahan Vietnam memiliki produktivitas yang cukup tinggi bila bertemu Indonesia.

Tiga nama pemain bertahan Vietnam yang punya catatan gol ke gawang Indonesia adalah Do Duy Manh, Vu Van Thanh, dan Que Ngoc Hai.

Bahkan Vu Van Thanh dan Que Ngoc Hai pernah dua kali melesakkan bola ke gawang Indonesia.

Vu Van Thanh mencetak gol pada semifinal Piala AFF 2016 dan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pada semifinal Piala AFF 2016 kala itu, timnas Vietnam kalah dari Indonesia dengan agregat 4-3.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Jelang Hadapi Vietnam, Polda Metro Jaya Ajak Suporter Jaga Nama Baik Indonesia

Sementara Ngoc Hai menceploskan si kulit bulat ke gawang Indonesia pada Piala AFF 2014 dan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pada ajang Piala AFF 2014, timnas Vietnam bertemu di fase grup dan imbang 2-2 dengan Indonesia.

Gol Ngoc Hai pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 terjadi ketika laga berlangsung di Indonesia, tepatnya di Bali.

Begitu juga dengan gol Duy Manh yang lahir pada laga yang sama.

Jika dilihat dari keseluruhan 10 pemain bertahan Vietnam, hanya tiga yang belum pernah mencetak gol.

Baca Juga: Timnas Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Malaysia Bikin Semifinal Piala AFF 2022 Punya Aroma Piala Asia

Sementara tujuh lainnya sudah ikut menyumbang gol untuk Vietnam di berbagai ajang kompetisi.

Tentu, Shin Tae-yong wajib mewaspadai skema set-piece yang kerap jadi ancaman tersendiri bagi pertahanan timnas Indonesia.

Selain itu, eksplosivitas dua wing back Vietnam juga jadi perhatian tersendiri bagi dua bek sayap timnas Indonesia yang bertugas besok.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X