Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF 2022 - Dear Vietnam, Timnas Indonesia Tak Terkalahkan dalam 5 Laga Terakhir di Kandang

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Jumat, 6 Januari 2023 | 15:20 WIB
Jadi peringatan untuk timnas Vietnam jelang bertemu di semifinal Piala AFF 2022, timnas Indonesia tercatat sudah tidak terkalahkan dalam 5 laga terakhir di kandang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Jadi peringatan untuk timnas Vietnam jelang bertemu di semifinal Piala AFF 2022, timnas Indonesia tercatat sudah tidak terkalahkan dalam 5 laga terakhir di kandang.

Baca Juga: Bangga! Timnas Indonesia Raup Poin FIFA Terbanyak di Fase Grup Piala AFF 2022

Tampil di hadapan 8 ribu lebih suporter yang memadati stadion, timnas Indonesia dan Bangladesh harus puas bermain tanpa gol alias 0-0.

Setelah hasil imbang tersebut, timnas Indonesia kemudian sanggup menyapu tiga laga beruntun dengan kemenangan.

Curacao dua kali menjadi korban keganasan timnas Indonesia dalam sebuah laga persahabatan.

Pada laga pertama di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, skuad asuhan Shin Tae-yong mampu menggebuk Curacao dengan skor ketat 3-2.

Di pertemuan berikutnya, timnas Indonesia lagi-lagi bisa mengalahkan negara berperingkat 86 FIFA tersebut.

Kali ini, timnas Indonesia menghajar Curacao dengan skor akhir 2-1 di Stadion Pakansari.

Adapun satu kemenangan lagi didapat setelah mengalahkan Kamboja 2-1 pada laga pembuka di ajang Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Sayangnya, tren kemenangan timnas Indonesia harus terhenti di tangan sang rival bebuyutan, yakni Thailand.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia Vs Vietnam di Semifinal, Shin Tae-yong Punya 1 Kartu AS

Menjamu Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Egy Maulana Vikri cs tertahan dengan skor sama kuat 1-1.

Jelang menghadapi Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, mampukah timnas Indonesia mempertahankan statistik tak terkalahkan di kandang sendiri?

Berikut rapor 5 laga terakhir timnas Indonesia ketika bertanding di kandang sendiri:

  1. Timnas Indonesia 0-0 Bangladesh (Laga Persahabatan)
  2. Timnas Indonesia 3-2 Curacao (Laga Persahabatan)
  3. Timnas Indonesia 2-1 Curacao (Laga Persahabatan)
  4. Timnas Indonesia 2-1 Kamboja (Piala AFF 2022)
  5. Timnas Indonesia 1-1 Thailand (Piala AFF 2022)
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X