Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Roberto Martinez Latih Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Bisa Kena Malapetaka

By Ivan Rahardianto - Senin, 9 Januari 2023 | 20:30 WIB
Roberto Martinez dikabarkan meraih kesepakatan verbal untuk melatih timnas Portugal.
TWITTER.COM/KOJODARKOO
Roberto Martinez dikabarkan meraih kesepakatan verbal untuk melatih timnas Portugal.

BOLASPORT.COM - Roberto Martinez resmi melatih timnas Portugal dan hal tersebut bisa menjadi masalah untuk Cristiano Ronaldo.

Kabar mengejutkan datang dari kancah sepak bola internasional, khusunya dari timnas Portugal.

Kolektor 1 gelar Piala Eropa itu telah resmi merekrut Roberto Martinez sebagai pelatih.

Dikutip BolaSport.com dari The Athletic, Roberto Martinez resmi menangani Os Navegadores mulai 9 Januari 2023.

Dengan resminya Roberto Martinez menjadi pelatih timnas portugal, maka kehadiran pelatih asal Spanyol itu bisa menjadi malapetaka untuk Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Roberto Martinez Capai Kesepakatan Verbal Latih Timnas Portugal

Pasalnya, mantan pelatih timnas Belgia itu dilaporkan ingin bekerja dengan skuad muda timnas Portugal.

Situasi itu bisa berarti Cristiano Ronaldo masuk ke dalam skuad inti timnas Portugal.

Pasalnya, usia Cristiano Ronaldo sendiri sudah memasuki 37 tahun.

Dengan demikian maka potensi Ronaldo untuk masuk ke skuad utama timnas Portugal bisa saja berkurang seiring juga pilihan kariernya terkini.

Perlu diketahui bahwa CR7 memutuskan bermain di Liga Arab Saudi bersama Al Nassr.

Menurut laporan Sportskeeda yang dinukil BolaSport.com, Martinez sangat antusias untuk mengambil pekerjaan sebagai pelatih timnas Portugal karena kehadiran pemuda yang menjanjikan di skuad saat ini.

Adanya talenta muda di dalam timnas Portugal membuat Martinez begitu berminat untuk mengisi kursi pelatih yang ditinggalkan Fernando Santos.

Baca Juga: Terciduk, Kata-kata Kotor Graham Potter Saat Handball Kai Havertz

Di lain pihak, dengan menjadi pelatin timnas Portugal, maka Martinez menjadi pelatih asing ketiga untuk Os Navegadores.

Sebelumnya, timnas Portugal pernah dilatih oleh 2 pelatih asing yang sama-sama berasal dari Brasil: Otto Gloria (1964–1966, 1982–1983) dan Luiz Felipe Scolari (2003–2008).

Selain itu, Martinez menjadi pelatih pertama timnas Portugal yang berasal dari luar negara-negara Lusofon (negara dengan bahasa Portugis).


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com, Theathletic.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Bologna
38
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X