Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Baru Sekali Menang, Persik Usung Target Poin Penuh Lawan Bhayangkara FC

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 19 Januari 2023 | 15:45 WIB
Skuad Persik Kediri
Skuad Persik Kediri

BOLASPORT.COM - Persik Kediri bertekad mengincar kemenangan kedua mereka saat melawan Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2022/2023.

Duel Bhayangkara FC vs Persik pada pekan ke-19 Liga 1 2022/2023 berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Kamis (19/1/2023) sore WIB.

Pada pertemuan pertama, Macan Putih hanya bermain imbang 1-1 ketika menjamu The Guardian di Stadion Brawijaya.

Baca Juga: Dapat Arahan dari Presiden Joko Widodo, Menpora Diskusi dengan PSSI Bahas Liga 2

Pelatih Persik, Divaldo Alves berambisi membayar kegagalan tersebut dan membidik poin penuh untuk dibawa pulang.

Kemenangan akan menjadi bekal positif Renan Da Silva dkk dalam menatap putaran kedua Liga 1 2022/2023.

Apalagi tim Macan Putih masih tersungkur di dasar klasemen dengan hanya sekali memetik kemenangan dari 17 laga.

"Di putaran kedua kita buat program untuk melawan tim kuat Bhayangkara FC. Strategi bertahan dan attacking dimana kalau saya evaluasi tim, saya tetap positif sekali," kata Divaldo.

 Baca Juga: Bali United vs PSM - Teco Usung Misi Bangkit Usai Telan Kekalahan Menyakitkan dari Persija Jakarta

Juru taktik asal Portugal itu mengakui Bhayangkara FC bukan lawan sembarangan meski musim ini tampil inkonsisten.

Ia pun berharap anak asuhnya tetap berhati-hati.

Apalagi, tim besutan Widodo C Putro itu berhasil meraih kemenangan beruntun kotra Arema FC dan PSIS Semarang.

"Bhayangkara FC memang tim kuat tapi kita lebih siap untuk menahan mereka dan kita bisa ambil tiga poin," tegas Divaldo.

"Saya percaya penuh kepada pemain, persiapan tim juga berjalan cukup bagus," tandasnya.

Sementara itu, pemain Persik, Vava Mario mengatakan bahwa Bhayangkara FC adalah tim dengan komposisi skuad mentereng.

Menurut dia, mereka dihuni pemain-pemain bergelamana mulai dari lini belakang hingga lini depan.

"Di belakang ada Ruben(Sandi), di tengah ada (Muhammad) Hargianto, sementara di depan ada Andik Vermansyah."

"Kita sudah mengantisipasi semua itu di latihan, semoga bisa menahan serangan dari Bhayangkara FC," ujar Vava.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X