Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

BURSA TRANSFER - Kapten Man City Fix Gabung Barcelona Musim Depan

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 20 Januari 2023 | 01:00 WIB
Aksi gelandang Manchester City, Ilkay Guendogan, dalam laga kontra Atletico Madrid di Etihad Stadium pada Selasa (5/4/2022).
PAUL ELLIS / AFP
Aksi gelandang Manchester City, Ilkay Guendogan, dalam laga kontra Atletico Madrid di Etihad Stadium pada Selasa (5/4/2022).

BOLASPORT.COM - Kapten Manchester City, Ilkay Guendogan, dilaporkan telah sepakat untuk bergabung dengan Barcelona pada musim depan.

Kontrak Ilkay Guendogan di Manchester City bakal kedaluwarsa dalam enam bulan ke depan.

Tanpa perpanjangan kontrak hingga akhir musim 2022-2023, gelandang timnas Jerman itu akan meninggalkan Man City dengan status bebas transfer.

The Citizens sebenarnya sudah menyodorkan kontrak baru kepada Guendogan.

Namun, playmaker berusia 32 tahun itu menolak tawaran dari klub.

Guendogan enggan memperpanjang masa bakti karena ingin angkat kaki dari Etihad Stadium pada akhir musim nanti.

Dia merasa sudah cukup bermain di Man City selama enam tahun dan ingin mencari tantangan baru.

Baca Juga: Tak Kunjung Tampil Apik, Striker Barcelona Rekrut Psikolog demi Tingkatkan Produktivitas

Menurut laporan dari Football Espana yang dikutip BolaSport.com, Guendogantelah menjalin kesepakatan pribadi dengan raksasa Liga Spanyol, Barcelona.

Oleh sebab itu, Ilkay Guendogan bisa dipastikan bakal bergabung dengan El Barca secara gratis pada musim 2023-2024.

Kedatangan Guendogan nantinya bakal semakin memperkuat lini tengah Barcelona yang diisi oleh mayoritas pemain-pemain muda berbakat.

Eks gelandang Borussia Dortmund itu juga diyakini tak perlu beradaptasi dengan sistem permainan Barcelona karena sudah lama berada di bawah asuhan Pep Guardiola yang menerapkan gaya tiki-taka di Man City.

Selama memperkuat Man City, Guendogan telah membuat 278 penampilan di lintas kompetisi dengan catatan 51 gol dan 35 assist.

Baca Juga: Terancam Pemecatan, Antonio Conte Akui Masalah Pribadi Berimbas pada Menurunnya Performa Tottenham Hotspur

Guendogan juga berhasil meraih banyak gelar juara bersama klub yang bermarkas di Etihad Stadium, termasuk empat gelar Liga Inggris.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Footballespana.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X