Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Christian Eriksen Pakai Kruk Tinggalkan Stadion, Ten Hag Belum Bisa Pastikan Seberapa Parah Cederanya

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 29 Januari 2023 | 10:15 WIB
Gelandang Manchester United, Christian Eriksen, mengalami cedera usai dilanggar  penyerang Reading, Andy Caroll.
TWITTER.COM/MANUTDTIMESID
Gelandang Manchester United, Christian Eriksen, mengalami cedera usai dilanggar penyerang Reading, Andy Caroll.

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memberi perkembangan soal cedera yang diderita pemain pentingnya, Christian Eriksen

Manchester United menjamu Reading di Old Trafford pada putaran keempat Piala FA 2022-2023, Sabtu (28/1/2023) atau Minggu dini hari WIB.

The Red Devils mewakili tim dari Premier League, sementara Reading datang sebagai tim dari Divisi Championship.

Duel tim beda kasta tersebut berhasil dimenangkan oleh tuan rumah dengan skor 3-1.

Tiga gol Man United dibukukan oleh Casemiro (menit ke-54, 58') dan Fred (66').

Adapun gol hiburan tim tamu dicetak lewat Amadou Salif Mbengue (72').

Dengan hasil ini, tim besutan Erik ten Hag pun melaju ke putaran kelima atau babak 16 besar Piala FA 2022-2023.

Baca Juga: Belum Genap 1 Bulan di Arab Saudi, Cristiano Ronaldo sudah Disebut Pelatih Al Nassr bakal Pulang ke Eropa

Namun, kemenangan tersebut ternyata harus dibayar mahal oleh Man United.

Pasalnya, gelandang andalannya, Christian Eriksen, mengalami cedera.

Tampil sebagai starter, playmaker timnas Denmark tersebut hanya mampu tampil hingga menit ke-57 sebelum digantikan Fred.

Ia diganti setelah beberapa saat sebelumnya mendapat tekel keras dari Andy Carroll.

Seusai pertandingan, Eriksen juga tertangkap kamera meninggalkan stadion dengan memakai kruk.

Baca Juga: Waduh, Ousmane Dembele Alami Cedera Hamstring dan Terancam Absen Lawan Man United

Hal tersebut mengindikasikan bahwa cedera yang dialami Eriksen cukup parah.

Pelatih Man United, Erik ten Hag, telah mengonfirmasi bahwa eks gelandang Inter Milan itu menderita cedera di pergelangan kakinya.

Meski begitu, juru taktik asal Belanda tersebut belum bisa memastikan seberapa parah cedera yang dialami Eriksen.

"Selalu sulit untuk mengatakan begitu cepat setelah pertandingan selesai," kata Ten Hag seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi Manchester United.

"Tapi ini cedera pergelangan kaki."

Baca Juga: Tembus 100 Laga bersama Barcelona, Pedri Sudah Masuk Kategori Kelas Dunia

"Kami harus melihat apa diagnosisnya."

"Kami harus menunggu minimal 24 jam sebelum kami mengetahuinya dan kemudian saya dapat mengatakan lebih banyak," tuturnya menambahkan.

Cedera tersebut tentu sangat merugikan Man United mengingat Eriksen adalah sosok pemain penting di dalam tim.

Pada musim 2022-2023, Eriksen sudah tampil sebanyak 19 kali di Liga Inggris dengan torehan 1 gol dan 7 assist.

Baca Juga: Baru Main 2 Kali di Arab Saudi, Cristiano Ronaldo Sudah Dapat Tantangan dari Eks Penyerang Darurat Man United


Editor : Beri Bagja
Sumber : Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X