Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Via Adu Gulat, Korban Musuh Terakhir Khabib Nurmagomedov Bisa Geprek Islam Makhachev

By Muhamad Husein - Jumat, 3 Februari 2023 | 14:30 WIB
Petarung kelas ringan UFC, Michael Chandler, saat melakukan selebrasi usai menghabisi Dan Hooker pada ajang UFC 257, Minggu (24/1/2021).
TWITTER.COM/UFC
Petarung kelas ringan UFC, Michael Chandler, saat melakukan selebrasi usai menghabisi Dan Hooker pada ajang UFC 257, Minggu (24/1/2021).

BOLASPORT.COM - Petarung seni bela diri campuran (mixed martial arts/MMA), Michael Chandler, tampak percaya diri dengan mengklaim bisa menumbangkan raja kelas ringan UFC, Islam Makhachev.

Michael Chandler memang punya angan-angan tinggi menjadi penantang gelar juara divisi kelas ringan UFC yang kini dipegang oleh Islam Makhachev.

Sejatinya, dia sudah mendapatkan peluang dalam laga perebutan gelar juara dengan melawan Charles Oliveira ketika juara di kelas tersebut masih lowong.

Namun dia menelan kekalahan lewat KO di ronde kedua dalam acara utama bertajuk UFC 262 pada Mei 2021.

Setelah itu dia sempat mendaki lagi untuk menjadi penantang gelar juara kembali.

Baca Juga: Jelang UFC 284, Islam Makhachev Ejek Alexander Volkanovski Ikut Olimpiade Saja

Namun, petarung asal Amerika Serikat itu malah mendapatkan tiga kekalahan termasuk dari musuh terakhir Khabib Nurmagomedov, Justin Gaethje.

Sementara itu, kekalahan terakhir Iron didapat tatkala dia tampil melawan Dustin Poirier dalam event UFC 281 yang digelar bulan November tahun lalu.

Kini dia harus mencari beberapa kemenangan lagi sebelum akhirnya bisa menjadi penantang gelar juara kelas ringan.

Sementara itu, raja kelas ringan terkini, Islam Makhachev, sedang memeprsiapkan diri untuk melakoni duel melawan juara kelas bulu, Alex Volkanovski.

Duel tersebut akan tersaji pada cara utama UFC 284 yang berlangsung di Australia pada 12 Februari mendatang.

Chandler dengan percaya diri merasa bahwa Makhachev bukanlah petarung yang sulit dia kalahkan.

Mantan jagoan Bellator tersebut bahkan sesumbar bisa meraih kemenangan melalui adu gulat yang selama ini dikenal sebagai senjata ampuh dari Makhachev.

"Tetapi jika saya akan bergulat dengan Islam, saya yakin (saya akan menang),” kata Chandler di podcast Believe You Me dikutip BolaSport.com dari MMAmania.com.

"Mereka hanya dua petarung yang sama sekali memiliki teknik berbeda dan saya tidak bergulat dengan banyak petarung internasional, sejujurnya, tapi saya kira saya pernah bergulat dengan petarung Rusia-Dagestan di sasana saya."

"Menurut saya, gulat Amerika gaya lama akan bisa menangani (gulat milik Makhachev) selama Anda mampu menahannya."

"Mereka sangat kuat dan saya membayangkan Islam sangat kuat dalam kategori pertarungan seperti itu."

"Mereka hanya merasa berbeda ketika mereka bisa menangkap Anda. Tapi saya pikir saya bisa mengalahkan Islam dalam permainannya sendiri."

Baca Juga: Tak Boleh Ada Nama Khabib Nurmagomedov Jika Islam Makhachev Kalah pada UFC 284


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : MMAmania.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X