Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Bundesliga - Diwarnai Kartu Merah dan Banjir Gol, Bayern Muenchen Kalahkan Wolfsburg dengan 10 Pemain

By Khasan Rochmad - Senin, 6 Februari 2023 | 01:31 WIB
Winger Bayern Muenchen, Kingsley Coman, merayakan gol yang dicetak ke gawang Wolfsburg pada partai pekan ke-19 Bundesliga 2022-2023 di Volkswagen Arena, Minggu (5/2/2023).
TWITTER.COM/LIVESCORE
Winger Bayern Muenchen, Kingsley Coman, merayakan gol yang dicetak ke gawang Wolfsburg pada partai pekan ke-19 Bundesliga 2022-2023 di Volkswagen Arena, Minggu (5/2/2023).

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen berhasil menekuk perlawanan Wolfsburg dengan 10 pemain pada Bundesliga 2022-2023.

Bayern Muenchen melakukan lawatan ke markas Wolfsburg pada pekan ke-19 Bundesliga 2022-2023.

Duel ini digelar di Volkswagen Arena, Minggu (5/2/2023) malam WIB, dan Bayern sukses meraih kemenangan.

Banjir enam gol dengan skor 4-2 berhasil membuat Bayern meraih poin penuh di kandang Wolfsburg.

Dikutip BolaSport.com dari SofaScore, Bayern dan Wolfsburg bermain dengan ketat satu sama lain.

Bayern total membuat 48 persen penguasaan bola, berbanding dengan 52 persen milik Wolfsburg.

Dari segi peluang, Die Roten mampu menciptakan 9 kesempatan dengan 4 mengarah ke gawang.

Adapun Die Woelfe unggul dengan 23 peluang dan 5 di antaranya tepat sasaran. 

Baca Juga: Meski Disebut Pembawa Sial, Debut Jorginho di Arsenal Dianggap bak Thiago Alcantara

Babak pertama bergulir, Bayern langsung menggebrak dengan mencetak gol pertama.

Pada menit ke-9, Bayern berhasil membuka keunggulan lewat gol dari Kingsley Coman.

Coman berniat melepaskan umpan dari sisi kiri penyerangan Bayern menuju ke arah Thomas Mueller di dalam kotak penalti.

Mueller gagal menanduk umpan tersebut, tetapi bola Coman berhasil meluncur ke sudut kiri gawang Wolfsburg.

Tak berselang lama, tepatnya pada menit ke-19, Die Roten mencetak gol kedua melalui Coman lagi.

Bermula dari serangan balik, rekrutan anyar Bayern, Joao Cancelo, memberikan assist kepada Coman dari sisi kanan penyerangan Bayern.

Coman langsung melakukan tendangan voli dengan kaki kanannya dan berhasil mengarah ke sisi kiri gawang Wolfsburg.

Belum habis penderitaan Wolfsburg, Bayern kembali membuat publik tuan rumah terdiam usai mencetak gol ketiga.

Baca Juga: Lama Menganggur, Zidane Sudah Disiapkan Pekerjaan Baru oleh PSG

Kali ini, Mueller berhasil mencetak gol melalui skema tendangan bebas di sisi kanan kotak penalti Wolfsburg.

Joshua Kimmich mengirim umpan ke dalam kotak penalti dan diselesaikan Mueller dengan sundulan.

Wolfsburg mampu memperkecil kedudukan lewat pemain pengganti, Jakub Kaminski, pada menit ke-34.

Menerima umpan Paulo Otavio, Kaminski melepaskan tembakan dari depan gawang dengan kaki kanannya.

Yann Sommer sebagai kiper pun gagal mengantisipasi bola masuk ke gawang Bayern.

Memasuki babak kedua, Bayern tetap mendominasi jalannya pertandingan atas Wolfsburg.

Die Roten terus menerus menggempur pertahanan Wolfsburg, tetapi masih kesulitan untuk mencetak gol.

Bayern baru menjauh lewat gol Jamal Musiala pada menit ke-73 melalui aksi individunya melewati beberapa pemain Wolfsburg.

Wonderkid asal jerman ini lalu melesakkan tembakan dengan kaki kanannya dari depan gawang.

Wolfsburg membuat khawatir Bayern dengan kembali mencetak gol keduanya pada menit ke-81 melalui Mattias Svanberg.

Lukas Nmecha memberikan umpan ke dalam kotak penalti yang berhasil dituntaskan oleh Svanberg dengan kaki kanannya.

Sang tuan rumah sempat mendapatkan penalti pada menit ke-84, tetapi wasit Harm Osmers menggagalkannya setelah melihat VAR.

Hingga laga berakhir Bayern berhasil mempertahankan kedudukan atas Wolfsburg dengan skor akhir kemenangan 4-2.

Wolfsburg 2-4 Bayern Muenchen (Jakub Kaminski 44', Mattias Svanberg 81'; Kingsley Coman 9', 14', Thomas Mueller 19', Jamal Musiala 73')

Susunan pemain

Wolfsburg (3-5-2): 1-Koen Casteels; 4-Maxence Lacroix (16-Jakub Kaminski 30'), 3-Sebastian Bornauw, 5-Micky van de Ven; 20-Ridle Baku, 32-Mattias Svanberg, 27-Maximilian Arnold (31-Yannick Gerhardt 74'), 22-Felix Nmecha, 6-Paulo Otavio (40-Kevin Paredes 66'); 29-Patrick Wimmer (33-Omar Marmoush 66'), 23-Jonas Wind (10-Lukas Nmecha 74')

Pelatih: Niko Kovac

Bayern Muenchen (4-2-3-1): 27-Yann Sommer, 22-Joao Cancelo (23-Daley Blind 78'), 5-Benjamin Pavard, 4-Matthijs de Ligt, 19-Alphonso Davies; 6-Joshua Kimmich, 8-Leon Goretzka; 10-Leroy Sane (39-Mathys Tel 60'), 42-Jamal Musiala (14-Paul Warner 78'), 11-Kingsley Coman (7-Serge Gnabry 55'); 25-Thomas Mueller (44-Josip Stanisic 60')

Pelatih: Julian Nagelsmann

Wasit: Harm Osmers


Editor : Beri Bagja
Sumber : SofaScore.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X