Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Man United Ternyata Gagal Dapatkan Haaland karena Faktor Orang Dalam

By Sri Mulyati - Minggu, 12 Februari 2023 | 14:30 WIB
Eks pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, ternyata menjadi faktor krusial dari kegagalan mereka mendapatkan Erling Haaland.
PAUL ELLIS / AFP
Eks pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, ternyata menjadi faktor krusial dari kegagalan mereka mendapatkan Erling Haaland.

BOLASPORT.COM - Faktor kegagalan Manchester United mendapatkan jasa Erling Haaland ternyata berasal dari orang dalam mereka sendiri.

Striker Manchester City, Erling Haaland, mengungkapkan fakta mengejutkan tentang kegagalannya bergabung dengan klub rival sekota sendiri.

Sebelum memilih Man City, Erling Haaland memang menjadi rebutan banyak klub di Benua Eropa.

Hal tersebut tidak lepas dari performa gemilang sang striker saat masih membela Borussia Dortmund.

Selama 1,5 musim berseragam Borussia Dortmund, striker asal Norwegia tersebut mampu mencetak 86 gol di semua ajang.

Manchester United sebenarnya lebih dahulu dikaitkan dengan transfer Haaland daripada sang rival sekota.

Kehadiran Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih Manchester United dari 2018 hingga 2021 menjadi faktor yang menentukan.

Solskjaer pernah bekerja sama dengan Haaland di klub Liga Norwegia, Molde.

Baca Juga: Selebrasi Isap Jempol Fede Valverde Ternyata Menyimpan Makna Haru

Kondisi tersebut sempat dianggap bisa memudahkan Setan Merah untuk memenangkan persaingan.

Akan tetapi, striker berusia 22 tahun itu justru gagal berseragam Setan Merah.

Saat dimintai kejelasan mengenai alasan yang melatarbelakanginya, Haaland memberikan jawaban mengejutkan.

Solskjaer ternyata menjadi alasan dari kegagalannya bergabung bersama klub Manchester United.

"Anda lebih baik bertanya ke Solskjaer langsung," kata Haaland seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

Sang striker menolak untuk memberikan penjelasan yang lebih rinci dari jawabannya tersebut.

Andai bergabung ke klub berbeda, nasib Haaland di Liga Inggris pun menjadi sebuah pertanyaan besar.

Baca Juga: Setelah Kuasai Eropa, Carlo Ancelotti Jadi Raja Trofi Level Dunia

Saat ini, ia tengah menikmati adaptasi musim perdana di Liga Inggris tanpa banyak masalah.

Catatan 25 gol dalam 20 laga menjadi bukti bahwa Manchester City merupakan pilihan terbaik bagi sang striker.

Akan tetapi, adaptasi kilat juga menghadirkan beban yang lebih berat bagi Haaland.

Mantan striker RB Salzburg tersebut mendapat kritik lebih pedas saat gagal memberikan kontribusi.

Dalam dua laga terakhir Man City di semua ajang, Haaland gagal membobol gawang lawan.

Potensi sang striker pun langsung dipertanyakan oleh media-media Inggris yang terkenal ganas.

Namun pemain bernomor punggung sembilan tersebut enggan menanggapi kritik dan memilih fokus dengan kariernya sendiri.

Perjalanan Man City pada sisa kompetisi musim 2022-2023 masih tergolong panjang.

Haaland masih memiliki waktu yang cukup banyak untuk membuktikan kemampuannya.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X