Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Head to Head Bali United vs Persebaya: Bajul Ijo Catat Tren Positif, Modal Bagus Putus Kekalahan di Dua Pertemuan Terakhir

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 16 Februari 2023 | 10:15 WIB
Para pemain Persebaya Surabaya dan Bali United saling berebut bola dalam laga pekan kedelapan Liga 1 2022-2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (2/9/2022)
Bali United
Para pemain Persebaya Surabaya dan Bali United saling berebut bola dalam laga pekan kedelapan Liga 1 2022-2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (2/9/2022)

BOLASPORT.COM - Inilah head to head antara Bali United vs Persebaya, yang akan bertanding, Sabtu (18/2/2023) di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada pekan ke-25 Liga 1 2022.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Persebaya Surabaya akan kembali melakukan pertandingan melawan Bali United dalam beberapa hari ke depan.

Jelang melawan Bali United, Persebaya Surabaya harus kembali mengatur strategi untuk menjaga tren positif selama enam pertandingan terakhir ini.

Bertemu Bali United, secara catatan, sebetulnya tidak membuat Persebaya Surabaya resah setengah mati.

Dalam klasemen sementara Liga 1 2022-2023, Persebaya Surabaya saat ini menempati posisi ketujuh dengan perolehan 37 poin.

Sementara Bali United, dengan jumlah poin yang sama, menempati posisi keenam. Hanya berbeda satu posisi.

Catatan pertemuan lima pertandingan terakhir Persebaya Surabaya dan Bali United di semua ajang, juga terhitung seimbang.

Keduanya sama-sama memperoleh dua kemenangan, dua kekalahan, dan satu kali imbang.

Pada dua pertemuan terakhir, Bali United berhasil kantongi kemenangan atas Persebaya Surabaya.

Karena itu, Aji Santoso berambisi ingin memutus tren negatif menghadapi Bali United.

Baca Juga: Persis Solo Dapat Angin Segar Jelang Debi Jateng Lawan PSIS Semarang

"Ya kalau di musim kemaren kita menang dua kali," ujar Aji Santoso pada Rabu (15/2/2023).

"Paling tidak saya punya ambisi untuk dapat poin tiga untuk membalas kekalahan kami di kandang. Saya kepingin menang," lanjutnya.

Persebaya Surabaya unggul dalam kemenangan beruntun yang mereka ciptakan selama enam pertandingan terakhir di Liga 1 2022-2023.

Sedangkan Bali United, pada enam pertandingan terakhir, belum bisa membawa pulang poin penuh sepanjang putaran kedua.

Meski begitu, Aji Santoso mengaku tidak akan meremehkan potensi Bali United untuk bangkit sebelum berkunjung ke Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Baca Juga: Bos Persib Bandung Minta PT LIB Terapkan VAR di Liga 1 Karena Wasit Tidak Paham Offside dan Onside

"Ya ini justru membuat saya lebih waspada, saya mengantisipasi kebangkitan Bali," kata Aji Santoso pada Rabu (15/2/2023).

"Ya memang secara mental kita diatas dan lebih baik dari Bali."

"Tetapi Bali juga cepat ingin meraih kemenangan."

"Jadi, untuk itu saya mengantisipasi kebangkitan Bali."

"Dengan cara apa, dengan cara pemain harus fokus 100 persen, harus fight 100 persen untuk pertandingan," lanjutnya.

Head to Head Bali United vs Persebaya Surabaya (dilansir dari SofaScore.com)

- Persebaya vs Bali United: 0-1 (2 September 2022, Liga 1 2022)

- Bali United vs Persebaya: 1-0 (20 Juni 2022, Piala Presiden)

- Bali United vs Persebaya: 0-3 (25 Maret 2022, Liga 1 2021)

- Persebaya vs Bali United: 3-1 (5 Januari 2022, Liga 1 2021)

- Persebaya vs Bali United: 1-1 (24 September 2019, Liga 1 2019)


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : SofaScore.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X