Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sama Repotnya dengan Shin Tae-yong, Suksesor Park Hang-seo Pimpin Dua Pasukan Timnas Vietnam

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 3 Maret 2023 | 07:00 WIB
Pelatih anyar timnas Vietnam, Philippe Troussier.
VFF
Pelatih anyar timnas Vietnam, Philippe Troussier.

BOLASPORT.COM - Pelatih anyar timnas Vietnam, Philippe Troussier langsung disibukkan memegang dua kendali skuad The Golden Star Warriors.

Setelah dilantik sebagai suksesor Park Hang-seo, Senin (27/1), Philippe Troussier memanggil sebanyak 41 pemain untuk TC timnas U-22 Vietnam.

Ia memimpin langsung Latihan timnas U-22 Vietnam yang dimulai dua hari kemudian.

Latihan ini sebagai rangkaian persiapan timna U-22 Vietnam untuk menatap SEA Games 2022.

Baru dua hari mendampingi latihan tim junior, pelatih asal Prancis itu mengumumkan daftar pemain timnas senior Vietnam.

Baca Juga: PSSI: Indonesia Siap Ikut Bidding Tuan Rumah Piala Dunia 2034

Ia memanggil sebanyak 22 pemain yang tergabung dalam skuad Piala AFF 2022 lalu.

22 pemain tersebut dipanggil untuk mengikuti sesi pemusatan latihan pertama di tahun 2023.

Philippe Troussier memiliki alasan tersendiri tidak memberikan kesempatan kepada wajah-wajah baru dalam panggilan tersebut.

Pelatih berusia 67 tahun itu hanya memanggil skuad di Piala AFF 2022 karena ingin mengukur kekuatan armada bentukan Park Hang-seo.

Selain itu, tujuan pemanggilan ini adalah untuk membangun hubungan dan memperkenalkan filosofi permainannya.

Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan (tengah), sedang menguasai bola dan dibayangi salah satu pemain timnas Vietnam bernama Nguyen Quang Hai (kiri) dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan (tengah), sedang menguasai bola dan dibayangi salah satu pemain timnas Vietnam bernama Nguyen Quang Hai (kiri) dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

Philippe Troussier tidak menyertakan Nguyen Quang Hai dan Nguyen Van Toan.

Kedua bintang timnas Vietnam itu sedang fokus membela timnya masing-masing di luar negeri.

Mengingat Vietnam tidak mengambil jatah FIFA Matchday Maret mendatang, pemanggilan kedua pemain itu dirasa tidak perlu.

Sebagai gantinya, pelatih Troussier mengikusertakan gelandang Nguyen Hai Huy.

Rencananya, tim akan berkumpul mulai 8 Maret hingga 12 Maret di Vietnam Youth Football Training Center.

Sebagai informasi, Federasi Sepak Bola Vietnam memutuskan absen di FIFA Machday Maret ini karena berbagai pertimbangan.

Salah satunya memberikan kesempatan kepada Philippe Troussier membentuk karangka tim untuk berlaga di sejumlah turnamen besar.

Baca Juga: Pelatih Irak Soroti Penyelesaian Akhir Pemain Timnas U-20 Indonesia

Troussier ditargetkan meraih prestasi terbaik di SEA Games 2023, Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan Piala Asia 2023.

Meski begitu, timnas senior Vietnam dijadwalkan akan melakoni laga uji coba melawan klub-klub Liga Vietnam.

Sementara itu, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat ini sedang fokus bersama timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023.

Hal itulah yang membuat juru taktik asal Korea Selatan itu merelakan jabatan pelatih kepala timnas U-22 Indonesia digantikan Indra Sjafri.

Setelah Piala Asia U-20 2023 berakhir, Shin Tae-yong sudah dinantikan agenda FIFA Matchday edisi Maret bersama timnas senior.

Akan tetapi, hingga saat ini belum ada kepastian soal pelaksaaan FIFA Matchday Maret ini lantaran PSSI belum menemukan lawan skuad Garuda.

Baca Juga: PSSI dan PT LIB Harus Tanggung Jawab Laga Persebaya Vs Arema FC Ditunda


Daftar 22 pemain yang dipanggil TC timnas Vietnam:

Kiper: Nguyen Van Toan, Dang Van Lam, Tran Nguyen Manh.

Pemain Belakang: Bui Hoang Viet Anh, Nguyen Thanh Chung, Do Duy Manh, Doan Van Hau, Vu Van Thanh, Nguyen Phong Hong Duy, Que Ngoc Hai, Ho Tan Tai, Nguyen Thanh Binh, Bui Tien Dung.

Gelandang: Phan Van Duc, Nguyen Tuan Anh, Nguyen Hai Huy, Do Hung Dung, Chau Ngoc Quang, Nguyen Hoang Duc, Nguyen Hai Huy.

Penyerang: Nguyen Tien Linh, Nguyen Van Quyet, Pham Tuan Hai.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : vff.org.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X