Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Piala Asia U-20 2023 - Irak dan Uzbekistan Jadi Duo Semifinalis Pertama, Pastikan Lolos ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 12 Maret 2023 | 00:17 WIB
Suasana saat Irak rayakan gol kemenangan ke gawang Iran pada perempat final Piala Asia U-20 2023
Suasana saat Irak rayakan gol kemenangan ke gawang Iran pada perempat final Piala Asia U-20 2023

BOLASPORT.COM - Irak dan Uzbekistan menjadi dua wakil pertama Asia yang susul timnas U-20 Indonesia ke Piala Dunia U-20 2023.

Kepastian itu terjadi usai Irak dan Uzbekistan menang atas lawan-lawannya di babak perempat final Piala Asia U-20 2023 yang digelar pada Sabtu (11/3/2023)..

Irak jadi tim pertama Asia yang menyusul timnas U-20 Indonesia ke Piala Dunia U-20 2023.

Irak menang tipis 1-0 atas Iran melalui duel yang digelar di Stadion Majmuasi, Sok Jar.

Duel tersebut berlangsung sangat ketat, pasalnya kedua tim kesulitan untuk menciptakan peluang sepanjang 90 menit.

Irak berhasil meraih kemenangan melalui gol telat Ali Jasim pada menit ke-90+1.

Tendangan Ali Jasim ini jadi satu-satunya shoot on target Irak sepanjang pertandingan.

Baca Juga: Tinjau Stadion Jakabaring sebagai Venue Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir: Kondisinya Baik dengan Sedikit Catatan

Suasana pertandingan Uzbekistan vs Australia di babak perempat final Piala Asia U-20 2023
Suasana pertandingan Uzbekistan vs Australia di babak perempat final Piala Asia U-20 2023

Sementara, pesaing satu grup timnas U-20 Indonesia di Grup A, Uzbekistan berhasil susul langkah heroik Irak.

Uzbekistan berhasil mengalahkan runner-up grup B yaitu Australia dalam duel di Stadion Bunyodkor, Tashkent.

Uzbekistan dipaksa tampil mati-matian hingga babak adu penalti dan berhasil menahan gempuran Australia dengan skor 1-1.

Pada babak adu penalti, Uzbekistan berhasil menang 5-4 pada babak adu penalti.

Uzbekistan menang melalui tembakan sang kapten, yaitu Umarali Ramonaliyev.

Dengan hasil ini, maka tinggal dua tiket tersisa Piala Dunia U-20 2023 yang akan diperebutkan.

Uzbekistan dan Irak jadi negara ke-21 dan 22 yang berhasil lolos ke Piala Dunia U-20 2023.

Dua tiket tersisa akan diperebutkan oleh Korea Selatan, Jepang, Yordania, dan China yang laganya akan digelar pada Minggu (12/3/2023).

Korea Selatan bakal melawan China dan Jepang bakal melawan Yordania untuk memperebutkan dua tiket tersisa.

Baca Juga: Soal Persaingan Juara Liga 1 Lawan PSM Makassar, Thomas Doll Sebut Persija Tidak Beruntung

Berikut daftar 22 tim yang sudah lolos ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia:

Tuan Rumah:

Indonesia

AFC (Asia)

Irak

Uzbekistan

UEFA (Eropa):

Inggris
Prancis
Israel
Italia
Slovakia

OFC (Oceania):

Fiji
Selandia Baru

CONMEBOL (Amerika Selatan):

Brasil
Kolombia
Uruguay
Ekuador

CONCACAF (Amerika Tengah, Utara, dan Karibia):

Republik Dominika
Guatemala
Honduras
Amerika Serikat

CAF (Afrika):

Nigeria
Senegal
Tunisia
Gambia


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X