Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Makna Respek Mulai Tertanam Merata di Pekan 6 Liga Fair Play U-14

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 13 Maret 2023 | 16:42 WIB
Pemain mengiring bola dalam pertandingan Asiana versus Sukmajaya pada Liga Fair Play U-14 di Ayo Arena, Sentul City, Bogor, 12 Maret 2023.
IJSL.COM
Pemain mengiring bola dalam pertandingan Asiana versus Sukmajaya pada Liga Fair Play U-14 di Ayo Arena, Sentul City, Bogor, 12 Maret 2023.

BOLASPORT.COM - Memasuki Pekan keenam Liga Fair Play U-14 Jabodetabek yang digelar di Ayo Arena, Sentul City, Minggu (12/3/2023), mulai terlihat sikap respek para pemain di hampir semua tim.

Direktur Kompetisi Liga Fair Play U-14 Dede Supriyadi mengakui, para pemain sudah mulai memahami dengan baik makna respek yang terkandung dalam nilai-nilai fair play.

Dari pantauannya, tim SSJ Kota Bogor terlihat paling menonjol dalam menunjukkan sikap respek pada pekan keenam itu.

Baca Juga: Liga Fair Play U-14, Orang Tua Masih Jadi Pengkritik

Mereka saling mengingatkan sesama rekan setim untuk langsung bantu membangunkan lawan yang terjatuh.

"Delapan pertandingan pekan keenam Liga Fair Play U-14 berlangsung tanpa perlu benturan keras."

"Setiap kali terjadi benturan, pemain segera membantu lawan yang terjatuh," imbuhnya.

Selain itu, Dede mengingatkan, seluruh ofisial tim harus memberi perhatian lebih terhadap kebugaran pemainnya.

Ada beberapa kejadian pemain yang sangat kelelahan di pekan keenam ini hingga butuh perawatan ekstra dari tim medis.

"Di kategori umur ini pertandingan berjalan dalam tempo cepat, untuk itu diperlukan manajemen yang baik dari ofisial dalam penempatan pemainnya," tandas Dede.

Baca Juga: Liga Fair Play U-14 Jabodetabek - Tim Football Insight Jadi Teladan

HASIL LIGA FAIR PLAY U-14
Pekan Keenam, Minggu (12/3/2023)

Sukmajaya 0-5 Asiana

R Soccer 0-3 Oneway SS

Astam 1-0 Palapa Maverick

Football Insight 1-1 Sentul City

Villa 2000 6-0 SSJ Kota Bogor

Persibotim 0-0 Buperta Cibubur

Batalyon FA 1-2 Tunas Muda 85

Kabomania Muda 1-0 M-Private


Editor : Taufik Batubara

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X