Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lionel Messi Jadi Sasaran Cemooh Suporter PSG, Christophe Galtier Pasang Badan

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 20 Maret 2023 | 11:30 WIB
Aksi megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, dalam laga melawan Rennes di Stadion Parc des Princes, Minggu (19/3/2023).
TWITTER.COM/LIGRADYO
Aksi megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, dalam laga melawan Rennes di Stadion Parc des Princes, Minggu (19/3/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih Paris Saint-Germain, Christophe Galtier, membela Lionel Messi yang menjadi sasaran kritik para fan klubnya sendiri.

Lionel Messi mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan dari penggemar Paris Saint-Germain dalam laga pekan ke-26 Liga Prancis 2022-2023 menghadapi Rennes, Senin (20/3/2023) dini hari WIB.

Dalam partai yang digelar di Parc des Princes tersebut, La Pulga dicemooh suporter PSG sebelum kick-off.

Saat nama Messi diumumkan dalam susunan starting line-up, pendukung Les Parisiens bersiul sebagai bentuk cibiran.

Suporter PSG memang sudah merencanakan untuk mencemooh Messi dalam pertandingan ini.

Alasannya karena mereka kecewa dengan kapten timnas Argentina tersebut usai PSG kembali gagal menjuarai Liga Champions pada musim ini.

Impian PSG untuk meraih trofi Si Kuping Besar lagi-lagi pupus usai kalah agregat 0-3 dari Bayern Muenchen di babak 16 besar.

Baca Juga: Man United Melenggang ke Semifinal Piala FA, Legenda Setan Merah Tak Terkesan

Klub ibu kota Prancis tersebut keok 0-1 pada leg pertama di kandang sendiri.

Alih-alih bangkit, PSG justru kembali kalah 0-2 saat gantian menyambangi markas Die Roten di Allianz Arena.

Mendapati pemainnya diperlakukan seperti itu, Christophe Galtier pun pasang badan.

Juru taktik asal Prancis itu menegaskan bahwa seluruh pemainnya mempunyai komitmen tinggi terhadap tim, termasuk Lionel Messi.

Oleh sebab itu, Galtier merasa para penggemar tak seharusnya bersikap buruk kepada Messi.

Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Semprot VAR akibat Offside 1 Milimeter

"Anda tidak dapat menyalahkan pemain saya karena kurangnya komitmen," kata Galtier seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

Lebih lanjut, Galtier kemudian menjelaskan soal penyebab kekalahan yang dialami PSG dari Rennes.

Menurutnya, PSG kalah karena banyak kehilangan pemain intinya.

Sejumlah pilar PSG seperti Neymar, Achraf Hakimi, dan Marquinhos memang harus menepi akibat masalah cedera.

"Tempatkan diri Anda pada posisi pemain saya, yang melihat delapan absen dan masuk ke ruang ganti dengan pemain akademi yang akan mereka lihat sekali atau dua kali dalam latihan," ujarnya.

Baca Juga: Masa Depan Lionel Messi Masuki Babak Baru, Kini Ngotot Ingin Pulang ke Barcelona

"Itu tidak benar."

"Anda dapat memahami bahwa ketika Anda tertinggal 2-0 dari Rennes, Anda tidak memiliki banyak pilihan dan itu sulit."

"Banyak pemain yang hilang, mungkin itu menyebabkan penurunan performa," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Kelakuan Nakal Bocah Ajaib Barcelona di El Clasico


Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal.com/en

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X