Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jawaban Berkelas Riko Simanjuntak Terkait Jadwal FIFA Matchday Bentrok dengan Liga 1

By Wila Wildayanti - Selasa, 21 Maret 2023 | 19:15 WIB
Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak menjadi salah satu pemain yang dipanggil ke timnas Indonesia untuk memperkuat skuad Garuda di FIFA Matchday
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak menjadi salah satu pemain yang dipanggil ke timnas Indonesia untuk memperkuat skuad Garuda di FIFA Matchday

BOLASPORT.COM - Jawaban berkelas pemain timnas Indonesia Riko Simanjuntak saat ditanya terkait jadwal FIFA Matchday yang bentrok dengan Liga 1 2022-2023.

Seperti diketahui, FIFA Matchday periode Maret 2023 ini bakal berlangsung pada 20-28 Maret mendatang.

Untuk FIFA Matchday ini timnas Indonesia bakal berlaga pada 25 dan 28 Maret 2023.

Namun, saat FIFA Matchday berlangsung justru jadwal Liga 1 tetap bergulir.

Baca Juga: Pemanggilan Riko Simanjuntak Menjelaskan Alasan Shin Tae-yong Panggil Stefano Lilipaly Gantikan Egy

Padahal seharusnya saat FIFA Matchday bergulir kompetisi dihentikan karena banyak pemain terbaik memperkuat tim nasional.

Akan tetapi, saat laga FIFA Matchday menghadapi Burundi kompetisi Liga 1 tetap bergulir.

Akibat bentroknya jadwal ini tak sedikit klub-klub yang mengeluhkannya.

Hal ini karena banyak pemain bintang yang bermain ke timnas Indonesia.

Tentu saja ini, mempengaruhi kekuatan klub Liga 1 karena kekurangan pemainnya.

Saat ditanya terkait hal ini, Riko Simanjuntak memberikan jawaban berkelas.

Menurut pemain Persija saat ini ia akan lebih fokus ke timnas Indonesia.

Sebagai pemain ia menilai fokusnya akan ke timnas Indonesia saat seperti ini.

Baca Juga: Target Riko Simanjuntak Seusai Kembali Bela Timnas Indonesia di FIFA Matchday

Sebab dalam pemanggilan cukup jelas untuk memperkuat timnas Indonesia menghadapi laga FIFA matchday dan klub sudah melepasnya.

Tentu saja, pemain berusia 31 tahun itu ingin memberikan yang terbaik selama membela timnas Indonesia nantinya.

"Ya, Riko di negara pastnya fokus ke negara," ujar Riko Simanjuntak kepada awak media termasuk BolaSport.com di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan, Senin (20/3/2023).

Lebih lanjut, Riko juga menegaskan sebagai pemain ia tak bisa berbuat banyak.

Menurutnya dalam penentuan jadwal FIFA Matchday dan kompetisi ada yang lebih kompeten dalam memutuskan.

Untuk itu, lebih memilih untuk menyerahkan keputusan tersebut kepada yang berwenang.

"Tentu ada yang lebih berkompeten, lebih berwenang yang mengurus itu ya," tuturnya.

Permasalahan jadwal FIFA Matchday yang bentrok ini sebenarnya memang sangat dikeluhkan.

Salah satunya tim milik Riko Simanjuntak yakni Persija.

Baca Juga: Janji Riko Simanjuntak setelah Dipanggil Kembali ke Timnas Indonesia Pasca Absen 3,5 Tahun

Tim berjuluk Macan Kemayoran itu menjadi salah satu tim yang paling banyak menyumbang pemain ke timnas Indonesia.

Tak tanggung-tanggung, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggil pemain timnas senior dan timnas U-20.

Sebanyak enam pemain bakal memperkuat timnas senior di FIFA Matchday yakni Riko Simanjuntak, Hansamu Yama, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, Muhammad Ferarri dan Dony Tri Pamungkas.

Untuk dua nama terakhir juga masuk dalam daftar delapan pemain Persija yang dipanggil ke timnas U-20 Indonesia.

Sedangkan untuk enam pemain lain yakni Cahya Supriadi, Frengky Missa, Alfriyanto Nico, Achmad Maulana Syarif, Resa Aditya, dan Ginanjar Wahyu.

Tentu saja hal ini membuat Persija kehilangan sebagian kekuatannya karena sebanyak 12 pemain dipanggil.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X