Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Prediksi Cristiano Ronaldo soal Liga Arab Saudi: Bakal Melesat Jadi Kompetisi Nomor 4 Dunia

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 23 Maret 2023 | 14:00 WIB
Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, dalam konferensi pers sebelum laga melawan timnas Liechtenstein dalam Kualifikasi Euro 2024.
TWITTER.COM/UTDPLUG
Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, dalam konferensi pers sebelum laga melawan timnas Liechtenstein dalam Kualifikasi Euro 2024.

BOLASPORT.COM - Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, memprediksi bahwa Liga Arab Saudi akan menjadi kompetisi nomor 4 dunia.

Cristiano Ronaldo resmi berseragam Al Nassr pada awal tahun 2023.

Bersama sang raksasa Liga Arab Saudi, CR7 menandatangani kontrak berdurasi dua setengah tahun hingga Juni 2025.

Selain itu, Ronaldo juga mendapatkan gaji fantastis senilai 200 juta euro (sekitar Rp3,2 triliun) per tahun dari Al Nassr.

Keputusan superstar timnas Portugal itu pindah ke Al Nassr sempat diprotes banyak pihak.

Pasalnya, mereka beranggapan bahwa tak seharusnya pemain berstatus megabintang seperti Ronaldo bermain di Liga Arab Saudi, yang notabene kalah kompetitif dibanding liga-liga Eropa.

Hal itu membuat Ronaldo dinilai akan mudah dalam mencetak banyak gol.

Baca Juga: Man United Sertakan Paket yang Sulit Ditolak Spurs untuk Boyong Kane

Ronaldo memang sejauh ini tampil cukup tajam dengan gelontoran 9 gol dari 8 pertandingan di kompetisi tersebut.

Namun, tidak semua laga berjalan mudah bagi peraih 5 trofi Ballon d'Or tersebut.

Ronaldo sempat gagal mencetak gol dalam dua pertandingan beruntun di Liga Arab Saudi sehingga membuatnya ramai dikritik.

Hal itu yang membuat Ronaldo terkejut dengan level kompetitif yang ada di liga tersebut.

Kekasih Georgina Rodriguez itu bahkan memprediksi peringkat Liga Arab Saudi bakal melesat ke urutan empat dunia dalam beberapa tahun ke depan.

"Liga Arab Saudi bukanlah Liga Inggris, saya tidak akan berbohong," ucap Ronaldo seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Tapi itu adalah liga yang membuat saya sangat terkejut."

Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Abha dalam laga Liga Arab Saudi di Stadion Mrsool Park, 18 Maret 2023.
FAYEZ NURELDINE/AFP
Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Abha dalam laga Liga Arab Saudi di Stadion Mrsool Park, 18 Maret 2023.

Baca Juga: Lionel Messi Pulang ke Barcelona, Dua Wonderkid Siap-Siap Nelangsa

"Itu bisa menjadi liga yang sangat besar karena seberapa besar keinginan mereka untuk terus berkembang."

"Mungkin, dalam waktu lima sampai enam tahun, jika mereka melanjutkan rencana ini, Liga Arab Saudi akan menjadi yang paling kompetitif keempat atau kelima di dunia."

"Saya cukup yakin dengan itu," tutur mantan penyerang Real Madrid itu menambahkan.

Saat ini, Cristiano Ronaldo tengah bersama timnas Portugal untuk melakoni dua pertandingan di babak Kualifikasi Euro 2024.

Sepasang pertandingan yang akan mereka hadapi pada periode kali ini adalah versus timnas Liechtenstein dan Luksemburg.

Lawan yang disebut pertama akan dihadapi tim besutan Roberto Martinez di Estadio Jose Alvalade, Kamis (23/3/2023) waktu setempat atau Jumat 02.45 WIB.

Kemudian Portugal melakoni partai tandang ke Stade de Luxembourg, Minggu (26/3/2023) atau Senin 01.45 WIB. 


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X