Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Perang Dingin Shin Tae-yong Vs Thomas Doll, Tidak Saling Sapa Saat Bertemu di JIS

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 24 Maret 2023 | 05:15 WIB
Ilustrasi Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll vs Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong.
REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll vs Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong.

Situasi ini kembali datang saat Shin Tae-yong memanggil sembilan pemain Persija ke timnas U-20 Indonesia untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 pada Januari 2023. Berbeda dari sebelumnya, Thomas Doll sedikit demi sedikit melepas pemain Persija Jakarta ke timnas U-20 Indonesia.

Persija Jakarta beralasan karena mereka tidak punya banyak pemain untuk bermain di Liga 1 2022/2023 apabila melepas semuanya ke tim Merah Putih. Konflik Shin Tae-yong dengan Thomas Doll saat itu semakin panas.

Baca Juga: Shin Tae-yong: Timnas Indonesia, Persija, dan Persib Sama-sama Rugi

Hingga akhirnya Thomas Doll menyebut Shin Tae-yong badut. Thomas Doll kesal dengan Shin Tae-yong yang tidak punya waktu untuk berdiskusi lewat zoom.

Thomas Doll menyebut badut karena Shin Tae-yong ada waktu untuk jadi bintang iklan. Namun untuk sekedar zoom saja, Shin Tae-yong tidak bisa datang, padahal ini membahas kesepakatan bersama pemain Persija Jakarta ke timnas U-20 Indonesia.

Thomas Doll akui salah mengatakan Shin Tae-yong badut dan ia meminta maaf. Walaupun akhirnya Shin Tae-yong tidak bisa menerima permintaan maaf dari Thomas Doll.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat memantau para pemainnya berlatih di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta  Utara, Kamis (23/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat memantau para pemainnya berlatih di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta Utara, Kamis (23/3/2023).

Setelah polemik panjang itu, akhirnya Persija Jakarta melepas semua pemainnya ke timnas U-20 Indonesia. Muhammad Ferarri dan Dony Tri Pamungkas menjadi nama terakhir yang dilepas Persija Jakarta ke timnas U-20 Indonesia.

Usai dari Piala Asia U-20 2023, permasalahan Shin Tae-yong dengan Thomas Doll tidak juga berakhir. Lagi-lagi Shin Tae-yong mengumumkan memanggil 12 pemain Persija Jakarta untuk membela timnas Indonesia dan timnas U-20 Indonesia.

Enam pemain Persija Jakarta membela timnas Indonesia melawan Burundi yakni Riko Simanjuntak, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, dan Hansamu Yama. Laga timnas Indonesia melawan Burundi akan digelar pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X