Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Janji Skuad Burundi di Laga Kontra Timnas Indonesia

By Abdul Rohman - Jumat, 24 Maret 2023 | 19:15 WIB
Pelatih timnas Burundi, Etienne Ndayiragije (kiri) dan pemainnya bernama Saido Berahino (kanan) saat menghadiri sesi jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (24/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Burundi, Etienne Ndayiragije (kiri) dan pemainnya bernama Saido Berahino (kanan) saat menghadiri sesi jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (24/3/2023).

BOLASPORT.COM - Pertemuan pertama laga FIFA Matchday antara timnas Indonesia vs Burundi akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023).

Berdasarkan keterangan dari pelatih Burundi, Etienne Ndayiragije, persiapan anak asuhnya berjalan lancar.

Burundi sendiri sudah menggelar latihan tim di Indonesia sejak Rabu (22/3/2023).

Sementara Burundi tiba di Indonesia pada Selasa (21/3/2023).

Etienne Ndayiragije menjamin bahwa skuad Burundi akan memberikan perlawanan sengit ke timnas Indonesia.

"Kami di sini dan keadaan kami baik, kami siap untuk pertandingan besok," ucap Etienne Ndayiragije.

"Kami sudah mempersiapkan semuanya dan kami menghadapi tantangan ini, terutama pemain muda untuk bertemu dengan Indonesia."

"Kami berharap dapat memberi hiburan yang menarik bagi para pecinta sepak bola, dengan memainkan sepak bola yang baik."

Baca Juga: 3 Makanan Indonesia Kesukaan Juara Piala Dunia, Cocok untuk Buka Puasa

"Dan harapannya begitu juga dengan pemain Indonesia," sambung pelatih berusia 44 tahun itu.

Dia menuturkan, Burundi pun sudah mengantongi kekuatan dari timnas Indonesia.

Ya, secara rangking FIFA, Burundi di atas dari timnas Indonesia.

Burundi kini menempati peringkat ke-141.

Sedangkan timnas Indonesia menduduki urutan ke-151.

"Tentu senang, tim kami sudah update kemarin. Kami tahu segalanya (tentang timnas Indonesia)," tutur Etienne.

Dia menambahkan, perkembangan dari skuad Burundi sangat terlihat semenjak ditanganinya.

Dilansir dari Transfermarkt, Etienne menukangi Burundi sejak Januari 2023.

Baca Juga: Raja Gol Inggris, Harry Kane Ungkap Perasaan saat Bola Masuk ke Gawang Italia

"Saya ingat saat kami melatih burundi pertama kali, bagaimana mereka jatuh bangun," ucap Etienne dalam sesi jumpa pers, Jumat (24/3/2023).

"Tapi ini tim yang berbeda sekarang. Kami bermain dengan baik," tutupnya.

Dalam kesempatan yang sama, Saido Berahino yang mewakili pemain Burundi sangat antusias menghadapi skuad Garuda Indonesia.

"Terima kasih sudah menyambut kami di negara ini, kami sampai dalam keadaan baik," kata Saido Berahino.

"Kami sangat menantikan pertandingan besok."

"Dan kami akan memberikan pertandingan yang menarik dan semua akan bahagia menyaksikannya," tutupnya.

Adapun laga kedua timnas Indonesia kontra Burundi dijadwalkan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (28/3/2023).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X