Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bali United Vs PSS Sleman - Coach Teco Enggan Sepelekan Super Elja yang Tengah Inkonsisten

By Matius Nico Henrikus - Kamis, 6 April 2023 | 21:30 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco bicara soal komposisi lini belakang timnya
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco bicara soal komposisi lini belakang timnya

BOLASPORT.COM - Bali United akan menghadapi PSS Sleman dalam lanjutan pekan ke-32 Liga 1 2022/2023.

Menurut jadwal, kedua tim akan saling bertemu di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (6/4) pukul 20.30 WIB.

Jelang laga tersebut, Bali United tengah dalam tren yang tak cukup impresif.

Pasalnya, Serdadu Tridatu baru saja harus kalah telak dari Borneo FC dengan skor 5-1.

Selain itu, skuad besutan Stefano Cugurra tak memiliki waktu istirahat yang cukup panjang.

Bali United sebelumnya bertandang ke markas Borneo FC pada Senin (3/4) silam dan harus langsung terbang menuju Sleman.

"Tim hanya punya waktu 3 hari dimana satu hari perjalanan dari Samarinda ke Yogyakarta dan 2 hari latihan efektif untuk mempersiapkan tim," kata Teco dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Kami hanya punya waktu recovery dan latihan taktikal jelang jumpa PSS Sleman."

Baca Juga: Dikaitkan dengan Persija, Nilai Pasar Daniel Sturridge Tak Lebih Tinggi dari Andritany hingga Rio Fahmi

Di sisi lain, PSS Sleman juga tengah tak dalam tren yang positif.

Apalagi catatan hanya meraih dua kemenangan dari 10 laga terakhir membayangi skuad besutan Seto Nurdiyantoro.

PSS Sleman sejauh ini telah menelan 19 kekalahan dan baru mencicipi sembilan kemenangan.

Kendati begitu, pelatih yang akrab disapa Teco enggan memandang sebelah mata PSS Sleman.

"Tentu kami respek sama lawan dan tidak terlalu fokus melihat kekuatan lawan," kata Teco.

Selain itu, Teco ingin memanfaatkan sisa laga musim ini untuk mempersiapkan diri menatap musim depan.

Pelatih asal Brasil itu mengisyaratkan ingin memberi kesempatan pemain yang jarang mendapat jatah bermain sebelumnya.

"Sejauh ini yang menjadi fokus utama saya sebagai pelatih adalah melihat sudah berapa pemain yang bisa tampil membantu Bali United," imbuhnya.

Baca Juga: Dua Hal yang Membuat Liga 1 2022-2023 Masih Seru

"Pemain yang sudah sembuh dari cedera atau pemain yang masih minim bermain untuk bisa punya kesempatan lebih banyak untuk membantu tim," pungkas eks pelatih Persija Jakarta itu.

Bali United saat ini masih berada di peringkat lima dengan koleksi 51 poin.

Kemenangan bisa membuka peluang mereka untuk mengakhiri musim di posisi keempat.

Sementara PSS Sleman masih berkutat di posisi 17, atau satu strip dari juru kunci.

Tim Juku Elja kini baru mengoleksi 31 poin.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Baliutd.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X