Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga 1 - Dihajar Persikabo 1973 4-1, Persib Akhiri Musim di Bawah Persija

By Arif Setiawan - Sabtu, 15 April 2023 | 22:27 WIB
Pemain Persib Bandung, Ciro Alves di Pertandingan Derby melawan Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Patriot Chandrabhaga
REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Pemain Persib Bandung, Ciro Alves di Pertandingan Derby melawan Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Patriot Chandrabhaga

BOLASPORT.COM - Persib Bandung harus takluk dari Persikabo 1973 dengan skor 1-4 pada laga pekan ke-34 Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (15/4/2023).

Laga ini merupakan laga terakhir Made Wirawan sebagai pesepak bola profesional.

Seperti yang diketahui, pemain berposisi sebagai kiper itu memutuskan untuk pensiun.

Pihak Persib Bandung lalu melabeli laga tersebut dengan tajuk MadeDay.

Jalannya pertandingan:

Persib Bandung berhasil menguasai jalannya laga sejak menit awal.

Sontekan Achmad Jufriyanto pada menit kedelapan hanya membentur tiang gawang.

Reky Rahayu keluar kotak penalti untuk memotong serangan Persikabo 1973 pada menit ke-14.

Sepakan Frets Butuan pada menit ke-22 kembali hanya membentur tiang gawang Persikabo 1973.

Baca Juga: Indra Sjafri Akui Sudah Kantongi Beberapa Nama Pemain Timnas U-22 Indonesia yang Bakal Dibawa ke Kamboja

Malapetaka didapatkan Persib Bandung pada akhir babak pertama.

Tepatnya, tandukan Lucas Gama pada menit ke-41 membuat Persikabo 1973 unggul atas Persib.

Skor 1-0 untuk Persikabo 1973 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Persikabo 1973 menggandakan keunggulan pada menit ke-60.

Aksi Lucky Octavianto menyisir sisi sayap kiri diakhiri dengan tendangan keras yang tak bisa dihadang Reky Rahayu.

Persikabo 1973 mencetak gol ketiga dua menit setelahnya.

Silvio Junior mampu memenangkan duel satu lawan satu dengan Reky Rahayu setelah memanfaatkan kesalahan Daisuke Sato dalam memberikan umpan.

Persib Bandung memperkecil ketertinggalan pada menit ke-71.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Persebaya Surabaya Resmi Perkenalkan Bruno Moreira di Laga Penutupan

Sepakan keras David da Silva dari luar kotak penalti tak mampu dijangkau oleh Syahrul.

Tendangan David da Silva pada menit ke-77 hanya membentur tiang gawang.

Pedro henrique membuat Persikabo 1973 unggul 4-1 atas Persib Bandung pada menit ke-83.

Skor 1-4 untuk Persikabo 1973 bertahan hingga pertandingan berakhir.

Hasil ini membuat Persib Bandung harus puas mengakhiri musim Liga 1 2022/2023 diperingkat ketiga dengan raihan 62 poin.

Maung Bandung kalah saing dari Persija Jakarta dan PSM Makassar yang berada di atasnya.

Persib Bandung 1-3 Persikabo 1973: Lucas Gama (41'), Lucky Octavianto (60'), Silvio Junior (62'), David da Silva (71'), Pedro Henrique (83')

Kartu Kuning: Kakang Rudianto (67'), Pedro Henrique (83'), Marc Klok (90+3')

Susunan pemain Persib Bandung versus Persikabo 1973:

Persib Bandung: 34-Reky Rahayu (I Made Wirawan-83'); 5-Kakang Rudianto, 6-Robi Darwis, 10-Marc Klok, 13-Febri Hariyadi (Ezra Walian-63'), 16-Achmad Jufriyanto, 19-David da Silva, 21-Frets Butuan (Ricky Kambuaya-46'), 53-Rachmat irianto, 66-Daisuke Sato (Rezaldi Hehanussa-73'), 77-Ciro Alves

Pelatih: Luis Milla

Persikabo 1973: 26-Syahrul Trisna; 4-Syahrul Lasinari, 5-Lucas Gama, 13-Didik Wahyu, 28-Lucky Octavianto, 29-Pedro Henrique, 30-Guntur Triaji (Muhammad Kemaluddin-76'), 69-Manahati Lestusen, 86-Tegar Infantrie (Roni Sugeng-77'), 94-Juninho, 96-Ryan Kurnia

Pelatih: Aidil Sharin.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X