Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Spanyol - Barcelona Vs Atletico Madrid 1-0, Real Madrid Tertinggal 11 Poin

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 23 April 2023 | 23:12 WIB
Barcelona vs Atletico Madrid berbuah kemenangan untuk tuan rumah. Blaugrana meninggalkan Real Madrid dengan selisih 11 poin di Liga Spanyol 2022-2023.
LLUIS GENE/AFP
Barcelona vs Atletico Madrid berbuah kemenangan untuk tuan rumah. Blaugrana meninggalkan Real Madrid dengan selisih 11 poin di Liga Spanyol 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Laga Barcelona vs Atletico Madrid berbuah kemenangan untuk tuan rumah. Blaugrana pun meninggalkan Real Madrid dengan selisih 11 poin di Liga Spanyol 2022-2023.

Barcelona menjalani jornada 30 Liga Spanyol 2022-2023 dengan menjamu Atletico Madrid di Stadion Spotify Camp Nou pada Minggu (23/4/2023) waktu setempat atau malam hari WIB.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi LaLiga, Barcelona mendominasi penguasaan bola dengan mencatatkan angka 62,8 persen.

Selain itu, Barcelona juga mampu melepaskan 13 tembakan dengan empat di antaranya mengarah tepat ke gawang Atletico Madrid.

Adapun Atletico Madrid mampu meluncurkan 11 tembakan dengan tiga di antaranya mengarah tepat ke gawang Barcelona.

Barcelona berhasil menang tipis atas Atletico Madrid pada pertandingan kali ini.

Jalannya Pertandingan

Bertindak sebagai tuan rumah, Barcelona justru mendapatkan ancaman terlebih dulu dari Atletico Madrid.

Laga baru berjalan satu menit, Antoine Griezmann sudah hampir membobol gawang Barcelona.

Menerima umpan silang dari Angel Correa, sepakan kaki kiri Griezmann mengarah tepat ke gawang Marc-Andre ter Stegen.

Baca Juga: Lionel Messi Selangkah Lagi Pulang ke Barcelona, Sudah Bawa 15 Koper dan Cari Sekolah Baru untuk Anaknya

Beruntung bagi Barcelona, bola tendangan penyerang asal Prancis itu masih membentur mistar gawang Ter Stegen.

Atletico Madrid kembali membahayakan gawang Barcelona pada menit ke-20 melalui kerja sama apik Yannick Carrasco dan Angel Correa.

Carrasco mengirimkan umpan silang kepada Correa yang berdiri di dalam kotak penalti Blaugrana.

Correa kemudian melepaskan tendangan kaki kanan menyusur tanah dari dalam kotak penalti yang menyasar pojok kanan bawah gawang.

Namun, tendangan penyerang asal Argentina itu masih terlalu lemah dan mampu ditangkap dengan mudah oleh Ter Stegen.

Barcelona baru mendapatkan peluang apik pada menit ke-33 berkat kerja keras Frenkie de Jong.

De Jong sempat merebut bola di dalam kotak penalti Atletico Madrid dengan tekelnya.

Gelandang asal Belanda tersebut kemudian melepaskan tendangan kaki kanan sambil rebahan, tetapi bola masih melambung tipis di atas mistar gawang Los Rojiblancos.

Dua menit kemudian, Atletico Madrid melancarkan serangan ke lini belakang Barcelona dan kembali mendapatkan peluang matang.

Lagi-lagi, Griezmann membahayakan gawang Ter Stegen dengan tendangan kaki kirinya dari dalam kotak penalti usai menerima umpan dari Angel Correa.

Baca Juga: Barcelona Vs Atletico Madrid - Bocah 15 Tahun Siap Debut dan Pecahkan Rekor Lionel Messi

Akan tetapi, Ter Stegen masih mampu menepis tendangan Griezmann sehingga gagal berbuah gol bagi tim tamu.

Meski terus mendapatkan tekanan, anak-anak asuh Xavi Hernandez justru bisa unggul lebih dulu berkat gol Ferran Torres pada menit ke-44.

Memanfaatkan umpan silang dari Raphinha, Torres kemudian melepaskan tendangan kaki kanan menyusur tanah dari dalam kotak penalti.

Laju bola sebenarnya cukup pelan, tetapi Jan Oblak sudah mati langkah terlebih dulu dan tidak mampu menjangkau bola lesakan Torres.

Gol tersebut membuat Barcelona unggul sementara dan menutup paruh pertama dengan skor 1-0 untuk tuan rumah.

Di babak kedua, Barcelona langsung tancap gas untuk menggandakan keunggulan mereka.

Hasilnya, Blaugrana mendapatkan peluang apik pada menit ke-46 lewat tendangan kaki kanan Robert Lewandowski dari dalam kotak penalti usai menerima umpan silang dari Jules Kounde.

Beruntung bagi Atletico Madrid, Jan Oblak masih mampu mengamankan gawangnya.

Dua menit kemudian, Ferran Torres ganti mengancam gawang Jan Oblak lewat tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti.

Namun, kiper asal Slovenia itu lagi-lagi mampu menepis bola sepakan Torres dan gagal berbuah gol bagi tuan rumah.

Baca Juga: Barcelona Vs Atletico Madrid - Los Rojiblancos Lawan yang Berbahaya bagi El Barca

Barcelona baru kembali mendapatkan peluang emas pada menit ke-72 berkat kerja sama Lewandowski dan Raphinha.

Lewandowski mengirimkan umpan silang ke dalam kotak penalti Atletico Madrid yang disambut langsung dengan sentuhan paha oleh Raphinha.

Namun, upaya winger asal Brasil itu masih mampu diamankan dengan baik oleh Jan Oblak.

Semenit kemudian, Atletico Madrid melancarkan serangan balik dengan memanfaatkan kerja sama Alvaro Morata dan Antoine Griezmann.

Griezmann hampir saja menyamakan kedudukan untuk Los Rojiblancos andai tendangan backheel kaki kanannya tidak ditepis oleh Ter Stegen.

Lewandowski punya kesempatan emas untuk membuat Barcelona unggul 2-0 pada menit ke-77.

Penyerang asal Polandia itu tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Jan Oblak, yang sudah keluar dari kotak penalti.

Lewandowski langsung melepaskan tendangan ke arah gawang Atletico Madrid yang sudah kosong melompong, tetapi bola malah melebar ke sisi kiri gawang Los Rojiblancos.

Kedua tim terus melakukan jual-beli serangan di sisa waktu babak kedua.

Namun, hingga wasit José María Sánchez Martínez meniup peluit akhir, skor 1-0 untuk kemenangan Barcelona atas Atletico Madrid tidak berubah sama sekali.

Baca Juga: Pep Guardiola Isyaratkan Ilkay Guendogan Tak Lanjut Bareng Man City, Fix ke Barcelona?

Dengan kemenangan ini, Barcelona semakin unggul di puncak klasemen sementara Liga Spanyol 2022-2023.

Untuk saat ini, Barcelona meninggalkan Real Madrid, yang berada di posisi kedua dengan selisih 11 poin.

Blaugrana mengoleksi 76 poin dari 30 pertandingan sementara Los Blancos hanya mengumpulkan 65 poin dari 30 laga.

Barcelona 1-0 Atletico Madrid (Ferran Torres 44')

Berikut susunan pemain Barcelona vs Atletico Madrid yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi LaLiga:

Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 23-Jules Kounde, 4-Ronald Araujo, 17-Marcos Alonso (24-Eric Garcia 61'), 28-Alejandro Balde; 21-Frenkie de Jong (19-Franck Kessie 78'), 5-Sergio Busquets, 30-Gavi; 22-Raphinha (10-Ansu Fati 90+2'), 9-Robert Lewandowski, 11-Ferran Torres (8-Pedri 61')

Pelatih: Xavi Hernandez

Atletico Madrid (5-3-2): 13-Jan Oblak; 16-Nahuel Molina, 2-Jose Maria Gimenez, 15-Stefan Savic, 22-Mario Hermoso (3-Sergio Reguilon 79'), 21-Yannick Carrasco; 5-Rodrigo De Paul, 20-Axel Witsel (24-Pablo Barrios 59'), 11-Thomas Lemar (17-Saul Niguez 67'); 10-Angel Correa (19-Alvaro Morata 59'), 8-Antoine Griezmann

Pelatih: Diego Simeone

Wasit: José María Sánchez Martínez


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Laliga.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X