Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Real Madrid Segera Cari Pengganti Karim Benzema, Kompatriot Lionel Messi Jadi Incaran

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 30 April 2023 | 18:30 WIB
Real Madrid kabarnya segera mencari pengganti Karim Benzema. Kompatriot Lionel Messi pun menjadi incaran Los Blancos.
THOMAS COEX/AFP
Real Madrid kabarnya segera mencari pengganti Karim Benzema. Kompatriot Lionel Messi pun menjadi incaran Los Blancos.

BOLASPORT.COM - Real Madrid kabarnya segera mencari pengganti Karim Benzema. Kompatriot Lionel Messi pun menjadi incaran Los Blancos.

Karim Benzema selama ini menjadi andalan lini depan Real Madrid.

Pada musim 2021-2022 lalu, Benzema sukses memberikan trofi Liga Spanyol dan Liga Champions kepada Real Madrid.

Tidak hanya itu, penyerang asal Prancis tersebut juga meraih penghargaan Ballon d'Or 2022.

Kontrak Benzema di Real Madrid juga akan segera habis pada 30 Juni 2023.

Kabarnya, Benzema akan memperpanjang kontraknya satu tahun lagi hingga 2024.

Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan gol ke gawang Chelsea dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (12/4/2023).
JAVIER SORIANO/AFP
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan gol ke gawang Chelsea dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (12/4/2023).

Baca Juga: Karim Benzema Meledak di Bulan April, Hattrick Bikin Hattrick buat Real Madrid

Namun, dengan usia yang sudah menginjak 35 tahun, sang bomber mungkin tidak akan lagi menjadi andalan Los Blancos pada musim depan.

Alhasil, Real Madrid mulai mencari pengganti Benzema sebagai penyerang mereka pada masa depan.

Dilansir BolaSport.com dari El Nacional, Real Madrid dikabarkan tertarik untuk merekrut penyerang AS Roma, Paulo Dybala.

Real Madrid tertarik untuk menjadikan Dybala sebagai suksesor Benzema.

Rencananya, Los Blancos tertarik untuk mengaktifkan klausul rilis Dybala di AS Roma.

I Lupi sendiri memasang klausul rilis sebesar 12 juta euro (setara Rp196 miliar) apabila ada klub di luar Italia yang ingin merekrut kompatriot Lionel Messi tersebut.

Real Madrid sebenarnya sudah akan mendatangkan wonderkid Brasil, Endrick Felipe, pada 2024.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Lewandowski Menjauh dari Benzema, Barcelona Obok-obok 10 Pemain Real Betis

Selebrasi Paulo Dybala usai menjebol gawang Feyenoord dalam laga leg kedua Liga Europa 2022-2023, Jumat (21/4/2023) dini hari WIB.
TWITTER.COM/SQUAWKA_LIVE
Selebrasi Paulo Dybala usai menjebol gawang Feyenoord dalam laga leg kedua Liga Europa 2022-2023, Jumat (21/4/2023) dini hari WIB.

Namun, El Real sepertinya tidak akan menggantungkan lini depan mereka pada winger yang baru akan berusia 18 tahun tersebut.

Oleh karena itu, Real Madrid tertarik untuk mendatangkan Dybala.

Dybala memang tampil apik bersama AS Roma sepanjang musim 2022-2023.

Penyerang asal Argentina tersebut telah tampil sebanyak 34 kali dengan torehan 16 gol dan 8 assist untuk AS Roma.

Dybala juga berhasil membawa AS Roma mencapai babak semifinal Liga Europa musim ini.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Elnacional.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X