Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil UFC 288 - Langsung Ambruk pada Ronde 1, Rekor Korban Islam Makhachev Tamat

By Agung Kurniawan - Minggu, 7 Mei 2023 | 09:25 WIB
Selebrasi Matt Frevola usai mengalahkan korban Islam Makhachev, Drew Dober pada UFC 288, Minggu (7/5/2023)
twitter.com/ufc
Selebrasi Matt Frevola usai mengalahkan korban Islam Makhachev, Drew Dober pada UFC 288, Minggu (7/5/2023)

BOLASPORT.COM - UFC 288 telah merampungkan laga early preliminary dan prelims di mana duel Drew Dober melawan Matt Frevola menjadi sorotan utama.

Berlangsung di Prudential Center, Newark, New Jersey, Amerika Serikat pada Minggu (7/5/2023) WIB, Drew Dober berharap bisa melanjutkan rekornya.

Terlebih lagi dalam hajatan UFC 288 ini, petarung berusia 34 tahun tersebut menghadapi Matt Frevola yang notabene petarung non-peringkat.

Usai menjadi korban keganasan Islam Makhachev yang kini menjuarai kelas ringan dan Brad Riddell, Dober tengah menunjukkan prospek bagus.

Dia berhasil menunjukkan kebangkitan dengan merebut tiga kemenangan beruntun termasuk melawan Bobby Green pada Desember 2022.

Namun dalam duel UFC 288 ini, Dober harus rela mengakui ketangguhan Frevola yang tampil lebih percaya diri.

Petarung berjuluk The Steamrolla tersebut meraih kemenangan atas Dober melalui TKO/KO saat laga baru memasuki ronde pertama.

Penampilan agresif sudah ditunjukkan Frevola sejak awal ronde pertama dimulai.

Dia melancarkan tendangan ke arah jagoan ranking ke-14 penantang gelar kelas ringan tersebut.

Baca Juga: Hasil Lengkap ONE Fight Night 10 - Harinya Demetrious Johnson dan Rahang Besi Rodtang

Kendati demikian, Dober pun masih mampu bertahan dan sempat melancarkan beberapa perlawanan.

Petaka untuk Dober hadir saat duel pada ronde pertama memasuki dua menit terakhir.

Sempat melancarkan serangan, Dober tak mampu menghindari pukulan kombinasi mematikan dari Frevola.

Alhasil, Dober pun ambruk seketika sebelum akhirnya Frevola mendekatinya.

Baca Juga: Bos UFC Beri Syarat untuk Duel Kamaru Usman Vs Khamzat Chimaev

Mendapatkan momentum emas, Frevola lantas menghujani Dober dengan pukulan ground and pound dengan sporadis.

Melihat Dober yang tak memberikan perlawanan, wasit Herb Dean pun menghentikan laga dan memberikan kemenangan KO/TKO kepada Frevola.

Dengan hasil manis ini membuat jagoan berusia 32 tahun tersebut memperpanjang rekor kemenangannya.

Kini, Frevola sudah membukukan tiga kemenangan beruntun yang membuatnya kian mantap untuk masuk dalam susunan peringkat penantang gelar kelas ringan.

Kekalahan Frevola sendiri terjadi pada Juni 2021 tatkala dia tampil pada hajatan UFC 263.

Kala itu, Frevola tak kuasa menahan pukulan Terrance McKinney yang membuatnya harus kalah KO pada ronde pertama.

Event UFC 288 sendiri akan menyajikan laga-laga seru lainnya seperti di kelas welter saat Belal Muhammad bersua Gilbert Burns.

Sedangkan main event akan menyajikan juara kelas bantam Aljamain Sterling yang berhadapan dengan Henry Cejudo yang rela kembali dari masa pensiun.

Baca Juga: Hasil ONE Fight Night 10 - Trilogi yang Sempurna untuk Demetrious Johnson


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : ufc.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X