Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cetak Gol Menit 91 ke Gawang Real Madrid, Julian Alvarez Pecundangi Lionel Messi

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 18 Mei 2023 | 18:15 WIB
Momen gol keempat Manchester City yang dicetak oleh Julian Alvarez pada menit ke-90+1 yang memastikan The Citizens menang 4-0 atas Real Madrid pada leg kedua semifinal Liga Champions di Etihad Stadium, Rabu (17/5/2023) atau Kamis dini hari WIB.
TWITTER.COM/INFOGOLAPP
Momen gol keempat Manchester City yang dicetak oleh Julian Alvarez pada menit ke-90+1 yang memastikan The Citizens menang 4-0 atas Real Madrid pada leg kedua semifinal Liga Champions di Etihad Stadium, Rabu (17/5/2023) atau Kamis dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Penyerang Manchester City, Julian Alvarez, sukses memecundangi Lionel Messi usai mencetak gol larut ke gawang Real Madrid.

Manchester City lolos ke final Liga Champions 2022-2023.

Kepastian tersebut didapatkan usai The Citizens berpesta gol ke gawang Real Madrid pada leg kedua semifinal Liga Champions 2022-2023.

Bermain di Etihad Stadium, Rabu (17/5/2023) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB, Man City menang 4-0 atas raksasa Liga Spanyol tersebut.

Empat gol Man City dicetak lewat brace Bernardo Silva (menit ke-23, 37), Manuel Akanji (76''), dan Julian Alvarez (90+1').

Khusus Alvarez, satu gol tersebut membuatnya mengukir rekor spesial di Liga Champions.

Dikutip BolaSport.com dari Sudanalytics, Alvarez kini sah menjadi pemain Argentina termuda yang mencetak gol di semfinal Liga Champions.

Baca Juga: Real Madrid Gagal di Liga Champions, Ancelotti Tetap Aman di Satu Urusan

Mantan peyerang River Plate itu melakukannya di usia 23 tahun 3 bulan 17 hari.

Alvarez sukses melewati rekor sebelumnya yang dipegang kaptennya di timnas Argentina, Lionel Messi.

Messi tercatat mencetak gol di semfinal Liga Champions di usia 23 tahun 10 bulan 3 hari.

Menariknya, La Pulga juga mencatatkan rekor tersebut saat menghadapi Real Madrid.

Messi, yang masih berkostum Barcelona, mencetak gol ke gawang Real Madrid pada semifinal Liga Champions 2010-2011.

Baca Juga: Demi Boyong Kompatriot Cristiano Ronaldo, PSG Dukung Rencana Barcelona Pulangkan Lionel Messi

Sementara itu, kemenangan tersebut membuat Man City melaju ke final dengan keunggulan agregat 5-1 atas Real Madrid.

Dalam pertemuan pertama yang berlangsung di Santiago Bernabeu pada pekan lalu, kedua tim bermain imbang 1-1.

Real Madrid berhasil mencetak gol lebih dulu lewat Vinicius Junior, tetapi berhasil disamakan Kevin De Bruyne.

Di partai final nanti, armada Pep Guardiola akan berhadapan dengan Inter Milan.

Inter Milan sendiri lolos ke partai puncak usai menyingkirkan AC Milan di babak semifinal.

Baca Juga: Real Madrid Alami Musibah Terburuk di Liga Champions, Ancelotti: Sangat Menyakitkan

I Nerazzurri unggul agregat 3-0 atas Milan.

Pada leg pertama, Inter Milan melibas I Rossoneri 2-0.

Adapun pada pertemuan kedua, Inter Milan menang tipis 1-0 atas sang rival sekota.

Baca Juga: Barcelona OTW Jadi Juara Terbaik di Eropa, Man City dan Napoli Minggir


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : twitter.com/sudanalytics_

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X