Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pihak SUGBK Buka Suara Perihal Laga Timnas Indonesia Vs Argentina

By Abdul Rohman - Selasa, 23 Mei 2023 | 11:45 WIB
Yakob Sayuri, Asnawi Mangkualam, Dendy Sulistyawan merayakan gol timnas Indonesia ke gawang Burundi di Stadion Patriot, Sabtu (25/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Yakob Sayuri, Asnawi Mangkualam, Dendy Sulistyawan merayakan gol timnas Indonesia ke gawang Burundi di Stadion Patriot, Sabtu (25/3/2023).

 

BOLASPORT.COM - Direktur Utama Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK), Rakhmadi Afif Kusumo, angkat bicara mengenai laga timnas Indonesia vs Argentina dalam agenda FIFA Matchday Juni 2023 yang direncanakan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Dikatakan Rakhmadi Afif Kusumo, PPKGBK pastinya siap mengakomodir kebutuhan yang diperlukan timnas Indonesia.

Hingga kini, PPKGBK hanya bisa menunggu arahan dari PSSI.

Pasalnya, PSSI yang berhak mengumumkan keterangan resminya.

"Sejauh ini GBK sebagai penyedia fasilitas dan layanan terbaik, kami tentu siap mendukung," ucap Rakhmadi Afif Kusumo saat dihubungi BolaSport.com, Selasa (23/5/2023).

"Dan mempersiapkan segala kebutuhan yang diperlukan untuk pertandingan yang akan datang."

"Untuk berita resmi dan pengumuman akan dilakukan oleh Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI)," sambung Rakhmadi Afif Kusumo.

Baca Juga: Teka-teki Sosok Calon Pelatih Baru Raja Bulu Tangkis Malaysia

Sebelumnya, Argentina melalui akun Twitter resminya (@Argentina) telah mengumumkan dua agenda tur Asia pada Juni 2023.

Pertama, Argentina akan menghadapi Australia di Beijing China, Kamis (15/6/2023).

Selang empat hari kemudian, Argentina melawat ke Jakarta untuk melawan timnas Indonesia.

"Tur Asia 2023," tulis @Argentina, Senin (22/5/2023).

"Pertandingan persahabatan yang dikonfirmasi."

"15/06 vs Australia di Beijing. 19/06 vs timnas Indonesia di Jakarta," sambung pernyataan tersebut.

Beberapa saat postingan di atas muncul, PSSI langsung buka suara.

Baca Juga: Argentina Kemungkinan Tidak Bawa Bek Manchester United untuk Hadapi Timnas Indonesia

Hal tersebut diungkapkan oleh Anggota Komite Eksekutif Exco PSSI, Arya Sinulingga.

PSSI masih enggan membenarkan rencana FIFA Matchday Juni 2023 antara timnas Indonesia vs Argentina.

Lantaran belum ada kesepakatan tertulis.

"Sebelum hitam diatas putih," ucap Arya Sinulingga saat dikonfirmasi, Senin (22/5/2023).

"Kami (PSSI) tidak berani mengatakan akan terjadi," tutur Arya Sinulingga.

Sementara itu, timnas Indonesia sudah dipastikan menghadapi Palestina pada FIFA Matchday Juni 2023.

Laga tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/6/2023).

Palestina di rangking FIFA menempati peringkat ke-93.

Sementara timnas Indonesia menduduki urutan ke-149.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X