Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Erick Thohir Ogah Gusar PSSI Dihadapi Untung Rugi usai Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina Dirilis

By Abdul Rohman - Senin, 29 Mei 2023 | 21:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan senyuman saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (29/5/2023) sore.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan senyuman saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (29/5/2023) sore.

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengisyaratkan tidak gusar soal potensi untung rugi yang akan diterima federasi usai daftar harga tiket timnas Indonesia vs Argentina dirilis.

Pasalnya, Erick Thohir, bertekad mengubah mindset PSSI.

Hal tersebut diungkapkan oleh Erick Thohir dalam sesi jumpa pers, Senin (29/5/2023).

"Saya ingin mendidik PSSI jangan jadi PSSI yang rugian, apakah di prestasi atau diusaha?," ucap Erick Thohir.

"Karena kita harus membiasakan PSSI juga punya strategi planning yang tepat," katanya.

Pecinta sepak bola mulai bisa berburu tiket timnas Indonesia vs Argentina pada 5 hingga 7 Juni 2023.

Tiket yang disediakan PSSI ini terdapat beberapa golongan.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023, Catat Tanggal Lawan Malaysia

Mulai dari 600 ribu (kategori 3), 1,2 juta (kategori 2), 2,5 juta (kategori 1), dan 4,250 juta (VIP).

Di satu sisi, Erick Thohir, juga yakin laga timnas Indonesia vs Argentina akan membawa dampak positif.

Karena selain penjualan tiket, PSSI bisa mendapat pemasukan dari sponsor hingga hak siar.

"Jadi tentu mengadakan pertandingan FIFA Matchday Juni ya harus kita yakini bisa membawa hasil untuk prestasi timnas tetapi juga untuk keuangan PSSI yang lebih baik," ucap Erick Thohir.

"Nah kita optimis dengb pemasukan yang tiket yang saya rasa sangab affordabel 600 ribu ini kan mayoritas 600 ribu jangan salah."

"Lalu ditambah dengan pemasukan dari media, sponsor, saya rasa target kita bisa ada profit ya itu yang kita targetkan begitu," tutur pria kelahiran Jakarta tersebut.

Pada kesempatan yang sama, PSSI hanya menyiapkan 60 ribuan tiket untuk laga timnas Indonesia vs Argentina.

Baca Juga: Thailand Open 2023 - Menanti Kejutan Kedua dari Jafar/Aisyah

Sementara Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, mempunyai daya tampung mencapai 77.193.

Laga timnas Indonesia vs Argentina berlangsung di SUGBK, Senin (19/6/2023).

Ya, secara rangking FIFA, timnas Indonesia dengan Argentina bak bumi dan langit.

Argentina kini menempati urutan pertama.

Sementara timnas Indonesia menduduki posisi ke-149.

"Tentu ada beberapa hal yang memang kita jaga, kapasitasnya biar seimbang, ini menjaga keamanan," kata Erick Thohir.

"Tapi tentu kan ada pihak pihak sponsor yang sudah punya kuota tiket."

"Belum lagi nanti ada beberapa tokoh sepak bola internasional, beberapa kepengurusan dari negara ASEAN dan Asia, bahkan dunia, kita undang juga supaya melihat bagaimana fasilitas Indonesia tidak kalah," ujarnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X