Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Niat Buruk Pelatih Clermont di Laga Terakhir Messi bersama PSG

By Ade Jayadireja - Sabtu, 3 Juni 2023 | 11:40 WIB
Rivaldo menilai bahwa kepulangan Lionel Messi ke Barcelona sebagai hal yang tak bakal terjadi. Legenda Brasil itu menganggap terlalu berisiko.
ANNE-CHRISTINE POUJOULAT/AFP
Rivaldo menilai bahwa kepulangan Lionel Messi ke Barcelona sebagai hal yang tak bakal terjadi. Legenda Brasil itu menganggap terlalu berisiko.

BOLASPORT.COM - Pelatih Clermont, Pascal Gastien, siap 'merusak' momen penampilan terakhir Lionel Messi bersama Paris Saint-Germain (PSG).

Duel PSG versus Clermont menjadi salah satu menu pada pekan ke-38 Liga Prancis 2022-2023.

Kedua tim bakal menutup musim dengan bertarung di Parc des Princes, Sabtu (3/6/2023) atau Minggu pukul 02.00 dini hari WIB.

Pelatih Les Parisiens, Christophe Galtier, mengonfirmasi bahwa laga melawan Clermont akan menjadi penampilan terakhir Lionel Messi untuk timnya.

Sang superstar timnas Argentina sudah memantapkan hati untuk meninggalkan PSG dengan status bebas transfer usai tidak memperpanjang kontraknya.

"Saya memiliki privilese melatih salah satu pemain terbaik dalam sejarah sepak bola," kata Galtier.

"Ini bakal menjadi pertandingan terakhir Leo di Parc des Princes saat melawan Clermont," ujar dia menambahkan.

Pascal Gastien tak akan membiarkan partai pemungkas Messi di PSG berjalan indah.

Sosok berumur 59 tahun itu memastikan bahwa Clermont bakal berusaha mati-matian demi mencuri tiga poin terakhir dari kandang raksasa Paris.

Baca Juga: Kata Cristiano Ronaldo soal Laga Indonesia vs Argentina

"Kami akan berusaha memainkan pertandingan yang bagus dan menyelesaikannya dengan baik," ucap Gastien seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Clermont.

"Kami tidak akan terpeleset dalam pertandingan terakhir. Ini adalah kesempatan untuk mengkalibrasi melawan tim terbaik di Prancis dan melihat apakah kami telah berkembang sejak pertemuan pertama."

"Kami akan melihat apakah kali ini bisa membuat mereka lebih kesulitan dibanding tiga pertemuan sebelumnya di Ligue 1," tutur Gastien menambahkan.

Lebih lanjut, Gastien menyadari bahwa PSG tak akan bermain santai meski telah mengunci gelar juara Liga Prancis musim ini.

PSG memastikan diri sebagai kampiun menyusul hasil imbang 1-1 kontra Strasbourg pada pekan ke-37.

Hasil tersebut membuat skuad asuhan Galtier memuncaki klasemen usai mengemas 85 poin.

PSG unggul empat angka atas Lens selaku penghuni tangga kedua.

"PSG tidak akan menyerahkan pertandingan ini kepada kami," kata Gastien.

"Kami harus menampilkan permainan yang solid."

"Kami tak boleh pergi ke Paris dengan bunga di tangan. Kalau tidak, bisa menjadi sangat rumit," ucapnya.

Statistik dari Tranfermarkt mencatat PSG dan Clermont baru empat kali bertemu di sepanjang sejarah kedua tim.

Hasilnya, Les Parisiens sangat superior dengan menyabet tiga kemenangan.

Bahkan mereka selalu bisa mengalahkan sang rival dengan skor mencolok yakni 4-0, 6-1, dan terakhir 5-0.

Adapun satu-satunya kemenangan Clermont atas PSG terjadi pada babak 16 besar Piala Liga Prancis 1996-1997.

Kala itu, tim berjulukan Les Lanciers memecundangi pasukan Paris lewat adu penalti dengan skor 8-7.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : clermontfoot.com/

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X