Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Singapore Open 2023 - Bagas/Fikri: Tak Beri Hati ke Juara Olimpiade, Tak Beri Angin ke Juara Dunia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 7 Juni 2023 | 13:53 WIB
Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, sukses memenangi babak pertama Singapore Open 2023 di Singapore Indoor Stadium, Kallang, Singapura, 7 Juni 2023.
PBSI
Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, sukses memenangi babak pertama Singapore Open 2023 di Singapore Indoor Stadium, Kallang, Singapura, 7 Juni 2023.

BOLASPORT.COM - Dua babak pertama Singapore Open 2023 menghadirkan tantangan spesial bagi ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Fikri/Bagas mengasah kemampuan mereka dengan menghadapi dua pemenang turnamen bulu tangkis mayor pada babak pertama dan babak kedua.

Pada babak pertama yang sudah mereka jalani di Singapore Indoor Stadium, Kallang, Singapura, Rabu (7/6/2023), BaKri menantang pemenang medali emas Olimpiade.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2023 - Fikri/Bagas Bikin Juara Olimpiade Merana Lagi

Adalah Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan), kampiun Olimpiade Tokyo 2020, yang harus mengakui keunggulan Fikri/Bagas dengan skor straight game 21-18, 21-19.

"Hari ini performa kami sangat baik. Tadi saya fokus di lapangan dan berusaha mendapatkan poin demi poin saja," kata Fikri dalam keterangan resmi via PBSI.

Fikri mengaku puas dengan penampilannya hari ini.

Keberaniannya dalam mengadu permainan depan dengan Lee Yang membuatnya dan Bagas mampu menerapkan strategi di lapangan.

"Saya harus berani mengadu dan jangan takut. Juga jangan mengangkat shuttlecock saja," tambah pemain jebolan SGS PLN Bandung ini.

Kemenangan Fikri/Bagas kali ini juga tidak terlepas dari sikap tidak memedulikan kondisi lawan yang baru pulih dari cedera.

Pasangan andalan Taiwan ini sempat dipisah pada akhir tahun lalu karena cedera kaki yang dialami oleh Wang Chi-Lin.

Sempat menunjukkan sinyal-sinyal kebangkitan dengan menembus semifinal Kejuaraan Asia 2023, mereka kembali terjebak dalam masalah yang sama.

Mereka pun gagal tampil penuh dalam tiga turnamen terakhir yang diikuti yaitu Sudirman Cup 2023, Malaysia Masters 2023, dan Thailand Open 2023.

Di Thailand Open 2023, mantan pasangan nomor dua dunia ini mundur di babak kedua.

"Sebelum ini lawan kan sempat cedera saat di Piala Sudirman silam. Meski begitu, saya tidak mau lengah," ungkap Bagas.

Baca Juga: Singapore Open 2023 - Saling Respek Rinov/Pitha dengan Praveen/Melati yang Sudah Sehat

"Kami tetap waspada. Kami tidak boleh terbawa dan jangan sampai kasih hati saja ke lawan."

Fikri/Bagas kini bersiap menghadapi pemenang Kejuaraan Dunia 2022 yaitu Aaron Chia/Soh Wooi Yik dari Malaysia.

Seperti halnya Lee/Wang, tren prestasi Chia/Soh juga bukannya tanpa cela karena sejumlah hasil minor yang mereka dapatkan.

Tahun ini misalnya, Chia/Soh lebih sering tersingkir di babak-babak awal daripada melaju hingga babak delapan besar atau lebih di turnamen individu.

Di sisi lain, Fikri/Bagas membawa rekor bagus.

Mengesampingkan SEA Games 2023 Kamboja, Fikri/Bagas mencapai final dua kali dari tiga event internasional terakhir yang diikuti.

Pekan lalu, mereka menjadi satu-satunya wakil Indonesia di final Thailand walau akhirnya harus puas menjadi runner-up.

Mentalitas tidak mudah puas akan coba dijaga Fikri/Bagas jelang pertandingan besar yang akan mereka hadapi pada Kamis (8/6/2023) besok.

Pertandingan besok akan menjadi pertemuan pertama Fikri/Bagas dengan Chia/Soh.

"Kemenangan ini baru babak awal. Masih banyak pertandingan yang harus dihadapi," kata Fikri lagi.

"Karena itu, setelah ini saya perlu istirahat, makan yang baik. Juga harus tetap enjoy untuk menghadapi pertandingan berikutnya."

"Menghadapi Aaron Chia/Soh Wooi Yik besok, kami harus lebih siap."

"Kami tidak boleh lengah. Mereka memiliki kelebihan seperti servis yang bagus, defend kuat, dan tidak gampang mati."


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : PBSI

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X