Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Raih Gelar Ke-14, Pep Guardiola Sukses Pecundangi Sir Alex Ferguson

By Ivan Rahardianto - Senin, 12 Juni 2023 | 06:30 WIB
Pep Guardiola berhasil mengukir 1 prestasi hebat dan sukses mengalahkan Sir Alex Ferguson.
TWITTER.COM/CHAALIIYKAY
Pep Guardiola berhasil mengukir 1 prestasi hebat dan sukses mengalahkan Sir Alex Ferguson.

BOLASPORT.COM - Pep Guardiola berhasil mengukir 1 prestasi hebat dan mengalahkan Sir Alex Ferguson.

Pep Guardiola baru saja meraih trofi ke-14 bersama Manchester City.

Dia memperoleh trofi teranyar dari Liga Champions 2022-2023.

Guardiola meraih gelar di atas usai membawa Man City mengalahkan Inter Milan pada laga final.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Olimpiade Ataturk, Turki, Sabtu (10/6/2023) atau Minggu pukul 02.00 WIB, The Citizens mampu mengalahkan Inter Milan dengan skor 1-0.

Gol kemenangan Man City dicetak oleh Rodri pada menit ke-68.

Ini menjadi titel Liga Champions pertama dalam sejarah Man City.

Sementara untuk Guardiola, trofi Si Kuping Besar pada musim ini membuatnya telah mengukir 14 gelar selama melatih Man City.

Baca Juga: Final Liga Champions - Daftar Dosa Romelu Lukaku di Inter Milan, Cosplay Jadi Bek sampai Striker Lawan

Sejak melatih Man City pada musim 2016-2017, Guardiola telah mempersembahkan 5 gelar Liga Inggris.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermakrt, juru taktik asal Spanyol itu meraih gelar Premier League musim 2017–2018, 2018–2019, 2020–2021, 2021–2022, dan 2022-2023.

Kemudian, Guardiola juga mampu mempersembahkan 4 gelar Piala Liga Inggris untuk Man City.

Ia berhasil melakukannya pada 2017–2018, 2018–2019, 2019–2020, dan 2020–2021.

Terakhir, mantan pelatih Barcelona itu berhasil meraih 2 gelar Piala FA dan 2 Community Shield.

Ditambah dengan 1 gelar Liga Champions 2022-2023.

Total, pelatih 52 tahun itu merengkuh 14 trofi bersama Man City.

Jumlah sebanyak itu membuat Guardiola mengukir 1 prestasi hebat.

Baca Juga: Usai Menamatkan Sepak Bola, Julian Alvarez Beri Kabar Bahagia untuk Timnas Indonesia

Dilansir BolaSport.com dari Planet Football, Guardiola berhasil memenangkan persentase trofi per musim yang lebih tinggi daripada Ferguson.

Mantan pelatih Barcelona itu punya presentase 2,00 trofi per musim.

Sementara Ferguson punya presentase 1,4 trofi per musim.

Selama melatih Manchester United, Ferguson telah meraih 13 trofi Liga Inggris (1991-1992, 1992-1993, 1994-1995, 1995-1996, 1996-1997, 1998-1999, 1999-2000, 2000-2001, 2002-2003, 2006-2007, 2007-2008, 2008-2009, 2010-2011, 2012-2013).

Ditambah dengan 5 Piala FA, 4 Piala Liga, dan 10 Community Shield.

Sedangkan di ranah Eropa, Ferguson berhasil membawa Setan Merah jadi kampiun sebanyak 2 kali (1998-1999, 2007-2008) dan 1 kali jadi juara Piala Winners (1991).

Sisanya, Ferguson meraih 1 Piala Super Eropa (1991).

Ditambah dengan 1 Intercontinental Cup (1999) dan 1 Piala Dunia Antarklub.

Total, Ferguson meraih 38 trofi selama melatih Man United.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Planetfootball.com, Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X