Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Alasan Persija Hanya Andalkan Satu Pemain Asing Saat Hadapi Persebaya

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 19 Juni 2023 | 19:30 WIB
Bek asing Persija Jakarta, Ondrej Kudela, sedang menghadiri sesi latihan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (11/2/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek asing Persija Jakarta, Ondrej Kudela, sedang menghadiri sesi latihan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (11/2/2023) siang.

BOLASPORT.COM - Dokter tim Persija Jakarta, dr. Ikhsan Eka Putra, memberikan penjelasan terkait absennya Ondrej Kudela saat pertandingan uji coba melawan Persebaya Surabaya.

Laga untuk memperingati 96 tahun Persebaya tersebut dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (18/6).

Pertandingan ini berakhir dengan skor imbang 2-2.

Menariknya, tim Macan Kemayoran hanya memainkan satu pemain asing.

Yakni Ryo Matsumura yang tampil sejak awal laga.

Hal tersebut berbeda dengan Persebaya yang menurunkan semua pemain asingnya.

Baca Juga: Misi Duo Persija saat Timnas Indonesia Jumpa Argentina, Siap Curi Ilmu Sebanyak Mungkin

Terkait absennya Ondrej Kudela, dr. Ikhsan Eka Putra menjelaskan bahwa pemain tersebut mengalami cedera.

Cedera tersebut terjadi di bagian lutut kiri Kudela.

Sebenarnya pemain asal Republik Ceko ini akan dibawa dalam laga tandang ke markas Persebaya.

Namun, pelatih Thomas Doll memutuskan agar Kudela fokus dalam pemulihan di Jakarta.

“Kudela mempunyai masalah di lutut kiri."

"Lebih tepatnya di bagian otot dalamnya."

"Bukan cedera yang berat namun Coach (Thomas Doll) memutuskan untuk memberi waktu Kudela untuk beristirahat,” kata Ikhsan Eka Putra dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Eks Kapten Persib Bandung Supardi Natsir Gabung ke Persija Jakarta

Sebenarnya tidak hanya Kudela, Dony Tri Pamungkas juga mengalami cedera.

Dony mengalami cedera di bagian otot paha.

Sama seperti Kudela, Dony sebenarnya masih bisa tampil di laga uji coba melawan tim Bajul Ijo.

Namun, dia diputuskan fokus pemulihan untuk persiapan Liga 1 musim depan.

“Untuk Dony dia ada masalah dengan otot paha kanan bagian depan, sama dengan Kudela."

"Coach menyarankan Dony untuk beristirahat lebih dulu," ujarnya.

Baca Juga: Pelatih Persebaya Soroti Lini Pertahanan, Dua Kali Sukses Ditembus Persija

Persija menjalani pekan yang cukup sibuk.

Mereka datang tepat hari pertandingan melawan Persebaya.

Bahkan, Rio Simanjuntak dkk tidak mengambil sesi official training.

Tim Macan Kemayoran langsung kembali pada Senin (19/6) ke Jakarta untuk melanjutkan persiapan untuk menyambut musim baru.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Persija.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X