Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

ASBWI Gelar Fun Football Bersama Awak Media dan Luncurkan Logo Baru

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 27 Juni 2023 | 22:45 WIB
Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) menggelar fun football bersama See Jontor FC
ASBWI
Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) menggelar fun football bersama See Jontor FC

BOLASPORT.COM - Untuk mempererat hubungan dengan media, Asosiasi Sepak Bola Wanita (ASBWI) menggelar acara fun football bersama See Jontor FC (SJFC) di Pitch 98 Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (27/6/2023).

Dalam acara yang disponsori oleh Wardah, Zenith Apparel, dan Cheers Mineral Water itu, ASBWI sekaligus memperkenalkan logo baru.

ASBWI diperkuat oleh beberapa pemain timnas putri Indonesia.

Sedangkan SJFC merupakan komunitas sepak bola yang dihuni para jurnalis di Jakarta.

Kehadiran SJFC menjadi ruang bagi ASBWI untuk bertukar pikiran dan sekaligus menyaksikan secara langsung bakat-bakat dan dedikasi luar biasa dari pesepakbola wanita Indonesia.

ASBWI percaya bahwa acara ini akan menjadi katalisator untuk kolaborasi dan pertumbuhan lebih lanjut dalam lingkup komunitas, mendorong peningkatan liputan media, dan mempererat ikatan dalam lanskap sepak bola wanita.

Selain menggelar Fun Football, ASBWI juga memperkenalkan logo baru yang menekankan pada identitas visual.

Baca Juga: Bima Sakti Punya Opsi, Pemain Keturunan Ini Berpeluang Gabung Timnas U-17 Indonesia

Logo baru tersebut bertemakan Semangat Baru Sepak Bola Wanita.

Kesederhanaan merupakan ide utama dari logo baru ASBWI.

Dimana beberapa detail dari logo sebelumnya dihilangkan dan menggunakan sedikit jenis warna.

Logo yang sederhana ini bisa terasa mewah karena terlihat bersih, compact, dan akan lebih mudah diingat.

Meski begitu, ASBWI tetap mempertahankan ciri khas wanita dengan bola di kakinya dan warna utama magenta.

Sekretaris Jenderal ASBWI, Souraiya Farina, menyatakan sepakbola wanita lebih baik dari sebelumnya.

"Sejauh ini di ASBWI ada 46 anggota, klub semuanya homogen sepakbola wanita dan beberapa di antaranya bahkan layak untuk direkomendasikan dan bisa disebut sebagai klub profesional," kata Farina.

Baca Juga: Dua Poin Penting Hasil Pertemuan Pemilik Klub Liga 2, Kick-off Dimulai September 2023 dan Aturan Pemain Asing

Farina berharap agar ke depannya kompetisi pun wajib terlaksana.

Mengingat pada era sebelumnya sepakbola wanita mati suri.

Kompetisi penunjang sejauh ini juga rutin digelar.

ASBWI menggelar Kongres Biasa melalui virtual pada Sabtu (3/6/2023)
ASBWI
ASBWI menggelar Kongres Biasa melalui virtual pada Sabtu (3/6/2023)

Salah satunya Piala Ibu Negara yang akan dilaksanakan pada September mendatang.

“Harus terlaksana kompetisinya."

“Piala Ibu Negara digelar September di Stadion Sriwedari dan Kota Barat, Solo, tanggalnya 16 September sampai 30 September dan diikuti 12 tim,” pungkasnya.

Sebelum itu nantinya ASBWI akan menggelar kompetisi U-15 Nasional di Jakarta pada Agustus mendatang.

Baca Juga: Liga 1 2023/2024 Dimulai Kurang dari Sepekan, Persib Beri Sinyal Masih akan Rombak Skuad

Dengan menggandeng ASBWI Provinsi DKI Jakarta, rencananya kompetisi itu akan digelar di Jakarta Internasional Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara.

Sementara itu, Ketua SJFC, Gerry Firdausi Muhammad, menyatakan acara Fun Football with ASWBI ini harus rutin digelar.

Tujuannya agar awak media terus mendapatkan informasi terkait perkembangan sepakbola wanita.

“Saya sangat menyambut baik acara yang diinisiasi oleh ASBWI, selain jadi sarana berinteraksi dan bertukar pikiran, para wartawan dapat menyaksikan secara langsung perkembangan sepakbola wanita di Indonesia,” kata Gerry.

“Selama ini sepakbola wanita bisa dikatakan tertinggal jauh dibandingkan sepakbola kaum adam, itu menjadi pekerjaan rumah yang cukup menantang buat ASBWI ke depannya."

"Perlu juga digelarnya kompetisi berjenjang antar kelompok umur yang masih sangat minim."


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X