Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas Putri Indonesia Diharapkan Bisa Lebih Berkembang di Bawah Pelatih Jepang

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 27 Juni 2023 | 23:15 WIB
Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) menggelar fun football bersama See Jontor FC
ASBWI
Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) menggelar fun football bersama See Jontor FC

BOLASPORT.COM - PSSI dikabarkan akan mendatangkan pelatih asal Jepang untuk menukangi timnas putri Indonesia.

Apa yang dilakukan oleh PSSI itu mendapatkan apresiasi luar biasa dari Anggota Komisi V DPR RI, Irwan Fecho.

Irwan Fecho memberikan tanggapan terkait perkembangan sepakbola wanita di Indonesia.

Ini ia utarakan usai menikmati momen Fun Football yang digelar Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) bersama awak media bernama See Jontor FC (SJFC).

Acara yang disponsori oleh Wardah, Zenith Apparel, dan Cheers Mineral Water itu digelar di Pitch 98 Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (27/6/2023).

Usai pertandingan berakhir, Politikus Partai Demokrat itu mengucapkan terima kasih kepada SJFC yang sudah mengundangnya untuk berolahraga bersama dengan ASBWI.

Menurut Irwan, pertandingan ini berjalan dengan baik.

Baca Juga: ASBWI Gelar Fun Football Bersama Awak Media dan Luncurkan Logo Baru

Ia pun sangat senang menikmati pertandingan yang digelar pukul 16.00 sampai 18.00 WIB itu.

"Tanggapan saya tentu ini pertandingan yang baik."

"Kita melihat adanya kebangkitan sepakbola di Indonesia khususnya timnas putra yang cukup signifikan."

"Tapi ini juga harus adil karena kita harus mendukung penuh juga sepak bola putri," ucap Irwan.

Pria asal Kutai Timur, Kalimantan Timur, itu terkejut dengan permainan cepat yang dimainkan oleh ASBWI.

Wajar, ASBWI diperkuat beberapa pemain timnas putri Indonesia.

"Saya lihat tadi permainan mereka itu dari kaki ke kaki dan cukup cepat."

Baca Juga: Dua Program Besar ASBWI Usai Kongres Biasa, Bawa Timnas Putri Indonesia ke Piala Dunia 2035

"Secara permainan sebenarnya mereka lebih unggul karena melakukan latihan yang teratur," ucap Irwan.

"Saya pikir apa yang kami lakukan hari ini cukup bagus, apalagi sebagian pemain yang bermain itu timnas putri Indonesia."

Pria berusia 44 tahun itu juga angkat bicara terkait rencana PSSI mendatangkan pelatih dari Jepang untuk timnas putri Indonesia.

Menurutnya, ini merupakan suatu keputusan yang sangat bagus agar timnas putri Indonesia bisa lebih berkembang.

Ia berharap di bawah pelatih asal Jepang itu, nantinya prestasi timnas putri Indonesia bisa mengikuti timnas putra Indonesia.

Seperti diketahui, permainan timnas putra Indonesia mendapatkan pujian dari masyarakat semenjak dipegang Shin Tae-yong.

"Saya harap ke depan tim sepakbola putri bisa berprestasi baik di skala Asia atau dunia."

Baca Juga: PSSI Pastikan Pelatih Timnas Putri Indonesia Berasal dari Jepang

"Tentu bisa dimulai dengan membangun tim ini secara profesional dengan datangnya pelatih Jepang."

"Saya pikir ini seharusnya datangnya pelatih Jepang itu sudah dari awal sehingga tidak hanya timnas putra Indonesia saja yang bagus."

"Dan ini juga sebagai revolusi yang bagus di bawah Ketua Umum PSSI (Erick Thohir) yang baru, jadi kita harus apresiasi itu," tutupnya.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X